Rolls Royce Motor Cars Jakarta secara resmi menghadirkan SUV super mewah Rolls-Royce Cullinan di Half Patiunus, Jakarta Selatan, pekan lalu, 15 Maret 2019.
Dengan segala kemewahan yang dihadirkan, Arie Cristopher selaku Director of Operations Rolls-Royce Motor Cars Jakarta mengatakan, "Kami belum bisa memberi informasi estimasi harganya, mungkin bisa di bawah Rp 10 miliar bisa di atas Rp 10 miliar."
Jika mengacu pada harga Rp 10 Miliar yang disebutkan, maka harga satu unit Rolls Royce Cullinan akan sebanding dengan 31 unit Wuling Almaz yang dibanderol Rp 318 jutaan. Memang keduanya bukan lawan sepadan, tapi sebagai analogi keduanya adalah SUV terbaru di tanah air, maka bisa kami bandingkan. Ingat, dari segi manapun, keduanya bagai bumi dan langit.
Secara dimensi, Cullinan memiliki panjang 5.341 mm, lebar 2.165 mm dan tinggi 1.835 mm. Sedangkan Almaz hadir dengan panjang 4.655 mm, lebar 1.835 mm dan 1.760 mm.
Usut punya usut, pihak Rolls-Royce Motor Cars Jakarta sudah membuka pemesanan untuk SUV super mewahnya. Namun paling cepat mobil ini akan dikirim ke konsumen pada akhir tahun 2019 atau awal 2020.
Jadi, Anda pilih 1 unit Cullinan atau 31 unit Almaz?