Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Chevrolet Masih Tegaskan Komitmen Aftersales

Berita
Jumat, 29 November 2019 10:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Secara resmi Chevrolet telah menyatakan diri untuk tak lagi jualan di Indonesia, namun demikian pabrikan berlogo dasi kupu-kupu ini telah menegaskan bahwa mereka akan tetap menjalankan kewajibannya untuk melayani warranty, ketersediaan suku cadang atau parts, technical assistance di diler atau authorized service outlet (ASO), serta layanan Customer Assistance Center (CAC) untuk semua jenis kendaraan Chevy yang dijual di Indonesia,mulai dari city car, SUV, MPV ataupun pikap.

“General Motor (GM) Indonesia memiliki fasilitas warehouse yang lengkap dengan kapasitas yang memadai, yang saat ini menampung lebih dari 14.000 item parts atau part numbers bagi seluruh model kendaraan Chevrolet, baik untuk kendaraan yang saat ini tengah dijual maupun untuk model-model lama,” terang Dadan Ramadhani, Customer Care and Aftersales Director GM Indonesia dalam siaran persnya (28/11).

BACA JUGA

Hal ini merupakan bentuk  komitmen GM pada seluruh pelanggan bahwa GM Indonesia melakukan bisnis jangka panjang di Indonesia dan tetap akan memberikan pelayanan terbaik.

Tak hanya itu tetap menyiagakan Customer Service Assistance (CAC) akan tetap siap selama 24 jam dalam 7 hari untuk memberikan informasi dan layanan lain yang dibutuhkan  pemilik Chevrolet mencakup informasi mengenai status pemesanan suku cadang, informasi harga part dan estimasi biaya perawatan dan perbaikan, part numbers yang dibutuhkan oleh kendaraannya, layanan booking service dan Emergency Road Assistance yang meliputi bantuan teknis dan derek kendaraan, ketika konsumen mengalami kendala teknis kendaraan dalam perjalanannya.

Di beberapa kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya dan Medan, tersedia layanan Chevrolet Home Service untuk melakukan perawatan ringan seperti ganti oli, ganti filter udara atau pekerjaan ringan lainnya.


Tags Terkait :
Chevrolet Aftersales
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
8.000 Mobil Chevrolet Di Indonesia Terkena Recall Airbag

3 tahun yang lalu


Berita
Chevrolet Telah Hengkang dari Indonesia Namun tetap Tanggungjawab, Jamin Spare Parts Dan Jaringan Purna Jual

3 tahun yang lalu


Berita
Holden Mati, GM Hadir Dengan Bawa Merek Baru

4 tahun yang lalu


Berita
Selamat Tinggal Chevrolet Indonesia

4 tahun yang lalu


Berita
Stop Penjualan, Biaya Servis Chevrolet Lebih Murah

4 tahun yang lalu


Berita
Chevrolet Thailand Janji Layanan Aftersales Masih Jalan

4 tahun yang lalu


Berita
Komunitas Chevrolet Tetap Aktif Meski GM Akan Stop Jualan

4 tahun yang lalu


Berita
Stop Jualan Mobil Baru di Indonesia, Chevrolet Bekas Malah Diburu

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

59 menit yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

1 jam yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Dari Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9

1 jam yang lalu


Berita
MINI Luncurkan Dua Mobil Sekaligus Di GJAW 2024

2 jam yang lalu


Berita
Subaru Jual BRZ Drift Edition Hanya 5 Unit, Harga Rp 1.09 Miliar

3 jam yang lalu