Mobil listrik mengerucut sebagai salah satu bentuk masa depan otomotif di dunia. Perusahaan yang didirikan oleh Robert Bosch ini telah terjun langsung menyongsong era mobil hibrid dan listrik yang ramah lingkungan. Saat ini Indonesia berada di tahap awal elektromobilitas, adopsi kendaraan listrik diperkirakan akan terus tumbuh secara signifikan.
Bosch sebagai perusahaan penyedia layanan dan teknologi otomotif melihat potensi yang ada di Indonesia dan mendukung percepatan mobilitas listrik di tanah air.
“Bosch menampilkan beragam teknologi yang membangun mobilitas saat ini dan masa depan. Kami mencapai kemajuan berarti dalam tiga domain mobilitas: konektivitas, automasi, dan elektrifikasi,” papar Andrew Powell, managing director Bosch dalam sambutannya di acara workshop yang digelar di GIIAS 2019, (19/07).
Powell mengatakan bahwa pihaknya telah berpengalaman dalam mensupport industri otomotif termasuk mobil listrik. Bosch terlibat dalam memberikan hampir semua produksi mobil hybrid dan listrik dengan produk-produknya.
Tak hanya itu, pabrikan yang bermarkas besar di Stuttgard ini selalu mencari terobosan baru untuk produk yang lebih ramah lingkungan salah satunya sistem i-Booster yang digunakan pada kendaraan hibrid dan listrik yang mampu menekan residu debu rem hingga 95%.