Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

10 Merek Mobil Terlaris di Indonesia Selama 2018

Berita
Jumat, 18 Januari 2019 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Toyota Astra Motor (TAM) kembali merajai penjualan wholesales di tahun 2018. Terpantau berdasarkan data penjualan wholesales sepanjang 2018, APM ini mencatatkan penjualan sebanyak 352.161 unit.

Lantas bagaimana dengan raksasa otomotif Jepang lainnya? Rupanya, APM yang masih saudara dengan Toyota di bawah 'payung' Astra, yakni PT Astra Daihatsu Motor (ADM) berhasil membuntuti penjualan wholesales "sang kakak" dengan angka 202.738 unit selama 2018.

BACA JUGA

Sementara di urutan ketiga, PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku pemegang merek Honda berhasil menempati posisi ini. Produsen All New Brio ini mampu mencatatkan angka penjualan sebesar 162.170 unit di tahun lalu.

Sementara PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) alias APM Mitsubishi passenger car  dan Suzuki Indomobil Sales (SIS) sebagai pemegang merek Suzuki berada di posisi keempat dan kelima.

Merek dengan lambang tiga berlian tersebut berhasil meraih angka penjualan Wholesales 142.861 unit dan pabrikan berlogo ‘S’ dengan angka Wholesales sebesar 118.014 unit.

Namun ada yang menarik dari 10 besar merek mobil penumpang terlaris di Indonesia. Di antara 9 brand asal Jepang, rupanya terdapat 1 merek yang tidak berasal dari negeri Matahari Terbit, yakni Wuling. Produk asal Tiongkok ini berada di urutan nomor 7 dengan jumlah penjualan 17.002 unit. 

Berikut adalah merek terlaris berdasarkan angka penjualan wholesales 10 besar APM mobil penumpang di Indonesia sepanjang tahun 2018:

  1. Toyota: 362.161 unit
  2. Daihatsu: 202.738 unit
  3. Honda: 162.170
  4. Mitsubishi Motors: 142.861 unit
  5. Suzuki: 118.014 unit
  6. Isuzu: 26.098 unit
  7. Wuling: 17.002 unit
  8. Datsun: 10.433 unit
  9. Nissan: 6.885 unit
  10. Mazda: 5.657 unit

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Wholesales 2018 Jual Beli Penjualan
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Toyota Avanza Adalah Mobil Terpopuler di Indonesia?

5 tahun yang lalu


Berita
10 Merek Mobil Terlaris di Indonesia Selama 2018

5 tahun yang lalu


Berita
Penjualan Mobil Baru Selama 2018 Sudah Tembus 1 Juta Unit!

5 tahun yang lalu


Berita
Ini Klarifikasi Honda Soal Turunnya Penjualan BR-V

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

7 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

12 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

13 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

13 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

15 jam yang lalu