Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Xpander Pakai Kasur Untuk Mudik, Ini Kata Pakar Safety Driving

Berita
Jumat, 29 Juni 2018 13:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Sebuah Mitsubishi Xpander yang dipakai mudik dengan "fitur" kasur untuk ditiduri penumpangnya menuai perbincangan hangat. Hal yang sekilas terlihat unik dan lucu ini pun mengundang komentar pakar safety driving.

Jusri Pulubuhu selaku Instruktur Senior Safety Driving - Jakarta Defensive Driving Consulting menyayangkan keputusan pemilik Xpander tersebut. Sebab, melipat bangku dengan tujuan memasukkan kasur supaya penumpang bisa tidur merupakan pelanggaran kaidah safety driving.

BACA JUGA

"Jika penumpangnya tidur di kasur seperti itu, maka tak akan terikat dengan sabuk pengaman, itu sangat bahaya," ujar Jusri  melalui sambungan telepon (28/6).

Apalagi pemilik Xpander warna silver tersebut juga mengatakan bahwa sempat melaju kencang di tol Bawen, Semarang. "Kalau misal mobil tersebut tabrakan, maka penumpang yang dalam posisi tidur dan tak terikat sabuk pengaman itu bisa terpental dan membentur seisi kabin," kata Jusri.

Motif pemilik Xpander yang diketahui bernama Ignatius Arif Setyadi ini adalah demi membuat istri-nya yang tengah hamil muda nyaman selama mudik ke Klaten, Jawa Tengah. Namun menurut Jusri, langkah pemilik Xpander memasukkan kasur sangatlah tidak bijaksana, karena malah bisa membahayakan penumpang.

Baca juga: Mitsubishi Xpander Ini Dipakai Mudik Dengan "Fasilitas" Kasur Di Kabin!

"Kalau istri hamil ya sebaiknya tetap duduk di jok seperti biasa, kan bisa di-reclining. Atau kalau memang tak sanggup jalan jauh ya tunda dahulu perjalanannya," tutur Jusri.

Bahkan, masih menurut Jusri, pengemudi Xpander tersebut bisa saja ditilang polisi lalulintas karena dengan sengaja membiarkan penumpangnya tak mengenakan sabuk pengaman.
 


Tags Terkait :
Mitsubishi Xpander Mudik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
MUF GJAW 2024 Moment Tepat Beli Mobil

2 hari yang lalu


Berita
Ingat Dengan Destinator ? Inikah Nama Versi Produksi Dari Mitsubishi DST Concept ?

2 minggu yang lalu


Berita
Mitsubishi XForce Berdesain Kuat Dan Punya Fitur Yang Cocok Untuk Indonesia

3 minggu yang lalu


Berita
Mitsubishi DST Concept, Sosok XForce 7 Seater Hadir Di Filipina

3 minggu yang lalu

Berita
Test Drive Dan Test Ride Di GIIAS Semarang 2024, Janjikan Sensasi Kendaraan Impian

3 minggu yang lalu


Berita
Hanya di GIIAS Semarang 2024, Mitsubishi Beri Diskon XForce Hingga Rp 55 Juta

3 minggu yang lalu


Komparasi
Komparsi Dimensi Dan Mesin Chery Tiggo 8 vs Mitsubishi Xpander Cross vs Hyundai Stargazer X vs Honda BR-V

1 bulan yang lalu


Berita
Penjelasan Chery Kasih Harga Rp 300 Jutaan Pada Chery Tiggo 8

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

6 jam yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

6 jam yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

8 jam yang lalu


Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

9 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

9 jam yang lalu