Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Waduh, Toyota Tunda Pengetesan Mobil Autonomous Karena Tabrakan

Toyota dikabarkan menghentikan pengujian mobil otonomnya di jalan raya karena telah terjadi insiden yang menewaskan seorang perempuan.
Berita - Kamis, 22 Maret 2018 15:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Toyota dikabarkan menghentikan pengetesan mobil autonomus di Amerika Serikat. Keputusan ini diambil setelah terjadinya insiden sebuah mobil autonomous Toyota yang menabrak seorang perempuan yang tengah jalan kaki di Arizona hingga tewas.

Menurut yang diberitakan TechCrunch, penghentian kegiatan pengetesan ini hanya bersifat penundaan namun tidak dijelaskan berapa lamanya. Saat ini Toyota juga menjadi pabrikan besar pertama yang mengumumkan penundaan kegiatan pengetesan di Amerika Serikat.

“Kami merasa insiden Uber bisa memberikan efek emosional pada para pengemudi kami di dalam tes itu,” kata Brian Lyons selaku Juru Bicara Toyota Amerika Utara.

BACA JUGA

 

Saat ini pabrikan-pabrikan lain yang sedang melakukan uji tes mobil otonom di Amerika Serikat adalah Google, General Motors dan Intel. Sebelumnya Volvo juga pernah mengalami insiden dalam kegiatan pengujian ini, saat itu salah satu unit Volvo XC90 yang memiliki teknologi autonomous menabrak seorang perempuan bernama Elaine Herzberg berusia 49 tahun.

Dalam kejadian tersebut dikatakan bahwa SUV asal Swedia itu menubruk Elaine Herzberg yang sedang menyebrang dengan kecepatan yang mencapai kecepatan 65 km/jam di sekitar wilayah Arizona. Padahal menurut informasi dari Kepolisian setempat yang sedang melakukan investigasi menyampaikan bahwa dibalik kemudi Volvo XC90 itu ada seorang pengemudinya yang bernama Rafael Vasquez namun memang sedang dalam mode berkendara auto.

Jubir Toyota sendiri menyampaikan bahwa saat ini mereka masih melangsungkan kegiatan pengujian di beberapa wilayah lain seperti Michigan dan California. Namun dengan kejadian ini mereka juga akan menghentikan sementara pengetesan di wilayah lain.

Padahal saat ini Toyota diketahui berencana melakukan investasi sebesar 300 miliar Yen (sekitar Rp 38 triliun) untuk melakukan pengembangan produk mobil super canggih nan pintar ini.
 


Tags Terkait :
Toyota Autonomous
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Usung Program Flash Sale, Trust dan Auto2000 Jual Toyota Fortuner dan Innova Seken Murah!

3 tahun yang lalu


Berita
Toyota Mulai Rasakan Tren Penjualan Online

4 tahun yang lalu


Berita
Toyota Calya Bisa Dimiliki Hanya Dengan RP 17 Juta Karena TOMAT

5 tahun yang lalu


Berita
Konsumen di Banten Menebus Mobil Pelat B Lebih Mahal

5 tahun yang lalu


Berita
Dealer Auto2000 Termuda di Malang Klaim Jual Puluhan Unit Perbulan

5 tahun yang lalu


Berita
Auto2000 Arahkan Konsumen Untuk Tukar Tambah yang Diklaim Mudah

5 tahun yang lalu


Berita
Toyota Avanza Sudah Bukan Jadi Tulang Punggung Penjualan Auto2000

5 tahun yang lalu


Berita
Unit Penjualan Mobil Bekas Satu ini Beri Garansi Resmi Toyota Astra Motor

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Bukan Bule, Justru Orang Asia Pengguna Mobil Mewah Tahan Peluru Pertama Di Dunia

2 jam yang lalu


Berita
BMW Seri-6 Bakal Terlahir Kembali, Tapi XM Tak Punya Penerus

3 jam yang lalu


Berita
Bukan Carnival Apalagi EV9, Inilah Mobil KIA Terlaris Saat Ini

7 jam yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

9 jam yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

11 jam yang lalu