Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Tiga Perusahaan Ini Jadi Pembeli Pertama Pick Up Isuzu Traga

Isuzu Traga menggunakan mesin yang sama seperti dipakai di Isuzu Panther, yakni 4JA1-L berkapasitas 2.500 cc Diesel Direct Injection yang terkenal efisien bahan bakar.
Berita
Senin, 30 April 2018 18:30 WIB
Penulis : ZCH1708


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Di hari peluncuran resminya yang juga menjadi world premiere, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengumumkan tiga perusahaan yang menjadi pembeli pertama pick up medium Isuzu Traga, Senin (23/4/2018).

Tiga perusahaan tersebut adalah PT Eka Boga Inti, PT Indah Logistics dan PT Segatekindo Sejati. Tiga perusahaan ini antara lain bergerak di bisnis consumer goods dan di jasa kiriman kargo ekspres.

PT IAMI melakukan serah terima kunci secara simbolis kepada perwakilan manajemen ketiga perusahaan usai acara prosesi peluncuran Isuzu Traga di XII Ballroom, Jakarta disaksikan para petinggi PT Astra International, Isuzu Motors Limited dan wakil pejabat pemerintah. Selanjutnya Isuzu Traga dioperasikan untuk mendukung bisnis masing-masing perusahaan.

Isuzu Traga menggunakan mesin yang sama seperti dipakai di Isuzu Panther, yakni 4JA1-L berkapasitas 2.500 cc Diesel Direct Injection yang terkenal efisien bahan bakar dengan transmisi manual 5 percepatan. Pick up medium ini dirancang sanggup melibas kondisi jalanan datar dan menanjak dan mudah berakselerasi di jalan berkelok. Dengan gross vehicle weight 2.950 kg, Isuzu Traga juga memiliki radius putar pendek, hanya 4,5 meter.

BACA JUGA

Isuzu memasarkan Traga untuk berbagai sektor transportasi, mulai dari angkutan kargo jalan raya, angkutan hasil perkebunan, bahan bangunan,serta untuk mendukung distribusi barang di sektor industri serta pebisnis UMKM. Isuzu memasarkan Traga dalam dua varian, versi pick up flat deck dan versi boks dengan harga jual Rp 190 juta, on the road Jakarta.

Pick up ini sudah tersedia di seluruh jaringan diler resmi Isuzu di Indonesia. Dirakit di pabrik Isuzu di Karawang, Isuzu Traga juga akan diekspor ke sejumlah negara dengan Indonesia sebagai basis produksinya. Untuk pasar lokal, PT IAMI menargetkan penjualan 3.000 unit sampai akhir tahun 2018 ini. 


Tags Terkait :
Isuzu Traga Pick Up Medium Isuzu Astra
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Truk
Isuzu Siapkan Traga Spesifikasi Khusus Indonesia

Pangsa pasar Isuzu di Indonesia sudah hampir separuh porsi penjualan di wilayah ASEAN

2 minggu yang lalu


Truk
Isuzu Terus Membangun Ekosistem Industri Otomotif Bersama UMKM

Satu strategi memperkuat eksistensi di pasar

3 minggu yang lalu


Truk
Isuzu Terus Menambah Kenyamanan Pengguna mu-X Dan D-Max

Mulai dari kelengkapan produk sampai sediakan asuransi bagi pengemudi

1 bulan yang lalu


Pikap
Isuzu Traga Kuasai Pasar Pikap Medium Jawa Timur

Tampil semakin kuat sebagai produk utama di segmen pick up medium

1 bulan yang lalu


Truk
Selama GIIAS 2025 Isuzu Mampu Raih 969 SPK

Isuzu Elf jadi produk terlaris saat ini.

3 bulan yang lalu


Truk
Isuzu Giga FVM Refrigerator, Truk Dengan ‘Kulkas’ Raksasa

Diposisikan sebagai andalan industri Cold Chain

3 bulan yang lalu

Bus
Isuzu DI GIIAS 2025 Boyong Enam Kendaraan Unggulan

Ada penampilan perdana karoseri bus baru

3 bulan yang lalu


Pikap
Isuzu TRAGA 50th Special Edition Laris Manis, Ini Alasannya

Dalam ajang GIIAS 2025, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengumumkan penjualan pick-up Isuzu TRAGA 50th Special Edition.

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Hyundai Kembali Tancap Gas di ASEAN Cup™ 2026, Ini Hasil Undian Resminya

Hyundai kembali menggar ASEAN Hyundai Cup™ 2026.

38 menit yang lalu


Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

4 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

5 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

8 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

8 jam yang lalu