Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

FUSO : Dukung Program Pemerintah Untuk Memajukan Mutu Pendidikan

Berita
Senin, 12 November 2018 19:25 WIB
Penulis : Benny Averdi


Dunia kerja, merupakan tujuan siswa SMK setelah menempuh pendidikan formalnya. Namun, wawasan mengenai berbagai hal tentang dunia kerja, sangat diperlukan. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), sangat memahami hal ini, sehingga melaksanakan program ‘FUSO Belajar dan Mengispirasi’ yang bertujuan meningkatkan wawasan dan pemahaman kepada siswa mengenai dunia kerja, melalui berbagi pengalaman dan pengetahuan sehingga mampu memberikan inspirasi kepada siswa SMK.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini melibatkan karyawan KTB sebagai sukarelawan untuk memberikan materi soft skill dan gambaran mengenai dunia kerja kepada siswa, agar mereka siap saat memasuki dunia kerja.

Pelaksanaan program “FUSO Belajar dan Menginspirasi” di SMK Muhammadiyah 2 Metro Lampung menjadi gelaran penutup dari rangkaian tahap I program ini yang sebelumnya telah dilaksanakan secara berturut-turut di empat kota besar yaitu Medan, Palembang, Banjarbaru dan Makassar selama bulan Oktober hingga November tahun 2018.

BACA JUGA

“Program CSR ini merupakan kontribusi KTB yang bertujuan untuk memajukan industri otomotif Indonesia melalui sektor pendidikan. KTB menilai bahwa kemajuan dapat didorong melalui peningkatan mutu pendidikan, dengan begitu diharapkan terlahir siswa-siswi unggul berprestasi yang dapat diserap oleh para pelaku industri,” ujar Kurita-san.

Suasana program di dalam kelas SMK

Lebih lanjut disampaikan Atsushi Kurita bahwa KTB ingin membangun motivasi kepada para siswa bahwa SMK memiliki daya saing unggul berupa ilmu praktik dan teknis yang dapat langsung diterapkan dalam dunia kerja. “Ini sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk memberdayakan SMK dalam penyerapan tenaga kerja,”imbuh Kurita.

Setelah usai dilaksanakan di lima kota selama periode Oktober-November 2018, tahap II dari program ini rencananya akan dilaksanakan pada bulan Januari – Februari tahun 2019, di 5 kota di Pulau Jawa.

KTB berterima kasih atas partisipasi aktif dari berbagai pihak, terutama para sukarelawan, SMK mitra, dan jaringan Dealer dalam mendukung keberhasilan penyelenggaraan tahap I program ‘FUSO Belajar dan Menginspirasi’.

Semoga program ini dapat memberikan manfaat yang lebih luas lagi pada sektor pendidikan di Indonesia, khususnya bagi para siswa SMK di Indonesia.


Tags Terkait :
FUSO Pendidikan Bangsa CSR
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Mitsubishi Fuso Serahkan Bantuan Perbaikan Sarana Pendidikan Di Ciawi

4 tahun yang lalu


Berita
'Fuso Belajar & Menginspirasi' Kembali Digelar, 14 SMK Dapat Donasi

4 tahun yang lalu


Berita
FUSO : Dukung Program Pemerintah Untuk Memajukan Mutu Pendidikan

6 tahun yang lalu


Berita
Bocah-Bocah Kalimantan Ini, Jadi Jawara Fuso Student Skill Competition 2018.

6 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

54 menit yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

2 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

3 jam yang lalu


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

4 jam yang lalu


Berita
Industri Otomotif Jadi Pahlawan Devisa, Diharap Garap Segmen Murah Hybrid

5 jam yang lalu