Toyota Agya Club (TAC) menggelar musyawarah chapter (muschap) di dua chapter berbeda, Jakarta dan Tangray (Tangerang Raya), menghasilkan ketua chapter terpilih, pada Minggu lalu (11/11). Untuk TAC Jakarta, muschap dilaksanakan di MGK Kemayoran, Jakarta Pusat.
Para member sangat antusias mengikuti muschap ke-3 TAC ini, dengan harapan suasana baru TAC Jakarta ke depannya. Pengurus Pusat TAC yang diwakili Ketua umum TAC Rahmat Eko Avianto dan anggota lainnya yaitu Kiky, Bonie dan Danie turut hadir pada muschap ini.
Total ada 13 Kendaraan Agya yang ikut konvoi dalam acara ini.
TAC Tangray pertama kalinya melakukan pemilihan ketua chapter baru dengan sistem online, sehingga member yang tidak bisa ikut serta dalam acara muschap tetap bisa memberikan suaranya.
Untuk calon ketua chapter Tangray terdiri dari 3 orang kandidat, yaitu: Bimo, Aryanto dan Fredy. Acara dibuka oleh panitia dan dilanjutkan dengan sambutan ketua chapter lama, Bimo. Bimo kembali terpilih sebagai ketua chapter TAC Tangray dengan perolehan 8 suara.
"Selamat untuk Bimo Priyolaksono sebagai ketua chapter TAC Tangray periode 2018 - 2020, semoga bisa membawa TAC Tangray lebih baik lagi ke depannya dan lebih manTAC" ujar Suryo, tim steering committee (17/11)
Acara pun dilanjutkan dengan ramah tamah, karaoke ria, bakar ayam dan acara santai lainnya.