Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Club BMW Indonesia Percaya Diri Gelar Balapan Tanpa Dukungan APM

Jumlah peserta yang sudah konfirmasi dan registrasi ulang di balapan ini mencapai 12 mobil.
Berita
Kamis, 22 Maret 2018 06:00 WIB
Penulis : OtoDriver


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

BMW Car Clubs Indonesia (BMWCCI) mengawali 2018 dengan menggelar ajang balap khusus membernya bertajuk BMWCCI One Make Race 2018. Ajang balap satu merek ini akan menjadisupporting race di ISSOM 2018. Dalam pelaksanaannya, mobil yang digunakan balapan adalah BMW 3 serie E36 M43/M42 bermesin 4 silinder 1.800 - 1.900 cc. Semua mobil dalam keadaan standar dengan transmisi manual dan dipastikan memiliki tenaga yang sama tanpa ubahan, yaitu di kisaran 150 dk.

Ada dua kelas yang akan diperlombakan, adalah kelas Pemula dan Advance. Melihat antusiasme member BMWCCI, saat ini jumlah peserta yang sudah konfirmasi dan registrasi ulang mencapai 12 mobil. Sayangnya dalam gelaran acara kali ini BMWCCI tidak menggaet dukungan dari APM, BMW Group Indonesia.

"Event tahun ini memang lepas dari BMW Group Indonesia, karena ini murni club event. Murni digagas oleh BMWCCI dan berkolaborasi dengan Michelin," terang Asido Regazzoni, Presiden BMW Car Clubs Indonesia ketika kami sambangi di acara press conference kolaborasi Michelin dan BMWCCI (20/3).

"Pada prinsipnya kami terbuka untuk pengembangan di tahun berikutnya. Kami selaku penyelenggara saat ini masih belajar dan melihat sambutan dari peserta. Jika mendapat respons positif, kedepannya kami berharap mengadakan ajang balap dengan kelas yang lain dan dukungan pihak BMW Group Indonesia," terangnya.

Kompetisi ini akan digelar selama enam seri berlangsung hingga Desember 2018 untuk memperebutkan gelar juara umum. Uniknya, khusus BMWCCI One Make Race 2018 tidak akan melangsungkan balapan di Sirkuit BSD City Grand Prix melainkan hanya di sirkuit Sentul saja.


Tags Terkait :
BMW Michelin Balap
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Michelin Buktikan Performa Produknya di Balap BMW Sentul

Selain One Make Race, kelas ini juga bisa disebut One Make Tire.

6 tahun yang lalu


Berita
Michelin Dukung Balap Komunitas BMW Sekaligus Buktikan Performa Produknya

Michelin mendukung komunitas BMW dalam balapan.

7 tahun yang lalu


Berita
Ban Michelin Terbaru ini Bisa Buat Balapan Sekaligus Harian

Pilot Sport 4 adalah ban performa tinggi dari Michelin yang resmi digunakan untuk balap BMWCCI One Make Race 2018.

7 tahun yang lalu


Berita
Club BMW Indonesia Percaya Diri Gelar Balapan Tanpa Dukungan APM

Jumlah peserta yang sudah konfirmasi dan registrasi ulang di balapan ini mencapai 12 mobil.

7 tahun yang lalu

Berita
Ban Michelin Akan Dibuktikan Performanya di Balap BMW Sentul

Michelin dukung gelaran BMWCCI One Make Race 2018.

7 tahun yang lalu


Berita
Michelin Ajak Komunitas Saksikan Pembuktian Kualitas Ban di Lintasan Balap

Michelin berkomitmen menghadirkan ban yang dapat digunakan secara harian oleh masyarakat dengan mengadaptasi teknologi yang telah teruji di lintas balap.

7 tahun yang lalu

Berita
BMW M2 Siap Menjadi Safety Car MotoGP 2016

Agak berbeda, karena sedan keren ini harus tampil di sirkuit balap MotoGP 2016. Yup, M2 akan menjadi Safety Car selama musim penyelenggaraan balap motor purwarupa.

9 tahun yang lalu


VIDEO: Kebuasan BMW M4 GTS , Mobil Balap Yang Legal Di Jalan

Versi panas dari BMW M4 telah hadir dan terlihat fantastis. BMW mengeluarkan video resmi aksi si ganas ini.

Berita | 10 tahun yang lalu


Terkini

Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

1 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

4 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

4 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

5 jam yang lalu


Berita
Mazda Indonesia Pastikan Bawa Warna Biru Baru Yang Spesial

Navy Blue Mica, warna baru spesial dari Mazda yang akan diboyong sebagai pilihan warna di Indonesia

7 jam yang lalu