Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Chevrolet Trax Varian Baru Muncul Pakai Warna Ini, Sentuh RP 300 Jutaan

Berita
Jumat, 2 Maret 2018 11:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Chevrolet Trax Premier, sebuah varian yang diluncurkan General Motors Indonesia kemarin (1/3). Trax Premier menjadi ajang bagi Chevrolet untuk memperkenalkan sebuah warna baru khusus untuk Trax yaitu Coppertino, jenis kelir yang terinspirasi dari tembaga.

“Kami berharap trend warna terbaru Coppertino dengan nuansa tembaga ini dapat menjadi pilihan menarik dan berbeda, khusunya bagi pelanggan di Indonesia yang mendambakan kekinian dari sebuah produk otomotif kelas dunia,” kata Yuniadi Haksono Hartono selaku External Affairs & Communications Director GM Indonesia dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA

Namun sebenarnya Chevrolet Trax Premier ini bukan menjadi varian yang benar-benar baru. Pasalnya varian ini hanya menggantikan yang selama ini kita kenal LTZ pada Trax. Untuk varian Trax LTZ otomatis tidak akan dijual lagi.

“Chevrolet Trax Premier merupakan nama varian terbaru yang sebelumnya dikenal dengan nama Chevrolet Trax LTZ dan merupakan varian tertinggi dari dua trim yang tersedia. Warna baru Coppertino merupakan salah satu langkah kami untuk memperluas pilihan bagi konsumen,” ujar Donald Rachmat selaku General Director GM Indonesia.

Chevrolet Trax Premier ini tidak memiliki penambahan ataupun pengurangan fitur, tapi varian ini benar-benar hadir hanya untuk menggantikan nama LTZ saja. Seperti teknologi Passive Entry, Passive Start (PEPS), MyLink pada headunit layar sentuh LED berukuran 7 inci serta dilengkapi fitur smartphone screen mirroring via Android Auto dan Apple Carplay dan charging port dengan daya 230 volt masih sama seperti di LTZ.

Penambahan yang ada hanyalah pilihan warna Coppertino sehingga kini konsumen memiliki delapan varian warna menarik untuk dipilih sesuai keinginan. Chevrolet Trax Premier dengan warna Copper, akan mulai tersedia pada pertengahan Maret 2018 di dealer Chevrolet dengan harga Rp 314.000.000 OTR di Jakarta.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Chevrolet Trax
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


VIDEO: Crash Test Mitsubishi Eclipse Cross (Euro NCAP)

Crash Test | 7 tahun yang lalu


Berita
Toyota Voxy dan C-HR Mulai Ditampilkan di Dunia Maya Jelang GIIAS 2017

7 tahun yang lalu


VIDEO: Review Chevrolet Trax Facelift 2017 | OtoDriver

Berita | 7 tahun yang lalu


VIDEO: Honda HR-V 1.5L E CVT Review | OtoDriver

Berita | 8 tahun yang lalu


VIDEO: Toyota C-HR Hadir Di Australia 2017, Apakah Indonesia Juga?

Berita | 8 tahun yang lalu


VIDEO: Chevrolet Trax 2016 Review - OtoDriver

Berita | 8 tahun yang lalu


Berita
Mau Chevrolet Trax Gratis? Ini Caranya

8 tahun yang lalu

First Drive
FIRST DRIVE: Chevrolet Trax LTZ

8 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

45 menit yang lalu


Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

10 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

15 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

16 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

17 jam yang lalu