Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Bentley Rilis Continental GT Terbaru, Torsi Buas - Harga Fantastis

Bentley Jakarta resmi meluncurkan Continental GT terbaru.
Berita - Kamis, 22 Februari 2018 19:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Bentley Continental GT terbaru resmi diluncurkan di Jakarta hari ini (22/2). Continental GT merupakan generasi ketiga setelah belum pernah berganti sejak tahun 2013.

Mobil mewah ini hadir dengan segala pembaharuan, mulai dari bodi, sasis, mesin beserta teknologinya. Mobil ini resmi muncul di Indonesia dengan harga perkenalan di angka dasar Rp 8,8 miliar, tergantung bagaimana pesanan dari konsumen.

BACA JUGA

Walaupun tampilannya baru, namun pecinta Bentley juga akan mengetahui bahwa ini adalah Continental GT karena siluet eksteriornya yang langsung mudah dikenal.

Bicara performa, Bentley Continental GT ini menggendong mesin 6.000 cc W12 TSI yang mampu menghasilkan tenaga 635 dk dengan torsi buas mencapai 900 Nm. Tenaga ini sangatlah besar, untuk itu mereka menyalurkan tenaganya keempat roda alias all-wheel drive melalui transmisi otomatis kopling ganda 8 percepatan.

Racikan mesin dan transmisi serta sistem penggeraknya ini diklaim mampu membuat Continental GT berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 3,7 detik dan bisa mencapai kecepatan maksimum 333 km/jam!

Sasis yang baru hadir dengan sistem suspensi canggih bernama Bentley 48-volt Dynamic Ride System yang memberikan handling yang optimal namun tetap memberikan kenyamanan layaknya sebuah sedan mewah.

Begitu juga interiornya hadir dengan sejumlah teknologi baru seperti Bentley Rotating Display yang merupakan inovasi unik dimana hadir dengan tiga bagian yang berbeda pada dasbor bagian tengahnya. Mulai dari tiga buah indikator analog, layar sentuh 12,3 inci dan juga display control lainnya.


Tags Terkait :
Bentley Continental
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Bentley Recall Continental GT Karena Dugaan Kerusakan ini

4 tahun yang lalu


Berita
Bentley Tarik Ribuan Mobil Mewahnya

8 tahun yang lalu


Berita
Sedan Berperforma Tinggi Audi Tetap Pertahankan V8 Untuk Tandingi M5 dan AMG

2 bulan yang lalu


Berita
Bentley Resmi Kembali Ke Indonesia Di Bawah Eurokars Group

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Maxdecal Luncurkan Produk Kaca Film Baru dan Berikan Giveaway Mobil Cipung

14 jam yang lalu


Berita
IMX 2024 Resmi Dibuka, Tanda-Tanda Industri Modifikasi Indonesia Siap Go International

16 jam yang lalu


Berita
Menilik Salah Satu Cabang Dealer Toyota Di Pulau Dewata

19 jam yang lalu


Tips
Mesin Diesel Euro 4 Masih Aman Tenggak Bio Solar?

23 jam yang lalu


Teknis
Jarak Tempuh Varian All New Hyundai Kona Electric Signature, Kalah Dengan Varian Prime. Mengapa Demikian?

1 hari yang lalu