Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mazda3 Mulai Dijual Bulan Ini, Siap Ganggu Honda Civic Hatchback!

Mazda Indonesia tak menampik jika calon hatchback barunya ini akan bersinggungan dengan Honda Civic Hatchback.
Berita
Minggu, 1 Oktober 2017 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Mazda3 yang sudah menampakkan diri di Indonesia dikabarkan siap bisa dibeli dalam waktu dekat. Bahkan PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menyebut calon hatchback-nya itu akan bersinggungan dengan Honda Civic Hatchback.

Hal ini diamini oleh Fedy Dwi Parileksono selaku Public Relation Head PT EMI selaku APM Mazda. "Start of sales-nya Mazda3 di bulan Oktober 2017," terang Fedy pada OtoDriver pada Jumat sore (29/9).

Walau tak menyebut tanggal berapa tepatnya peluncuran Mazda3 yang dimaksud, ia memastikan pada saat itu mobil yang banyak ditunggu tersebut langsung bisa dibeli, bukan sekedar dipesan (booking order). "Harganya belum bisa saya sebut sekarang," seloroh Fedy.

Namun ia tak menampik jika kehadiran Mazda3 akan menyaingi Civic Hatchback. "Kalau dilihat segmentasinya sih mungkin sama, ya. Itu kan segmennya medium hatchback - ke arah high hatchback, levelnya di atas Mazda2, ya mungkin head to head-nya dengan Civic (hatchback)," tukasnya.

Bahkan dalam rencana seremonial peluncuran Mazda3 tersebut, Fedy menyebut bahwa bukan cuma Mazda3 saja yang akan mulai dijual. "Bulan depan kita sudah mulai jual-jualin semua produk yang kita pamerkan pada awal 2107, tunggu saja undangannya," tutup pria ramah ini.

Mazda3 akan mengusung mesin bensin berteknologi SkyActiv-G dengan kubikasi 2.000 cc. Di lembar spesifikasi ia tecatat punya tenaga 165 dk dengan torsi mencapai 210 nm. 


Tags Terkait :
Mazda3 Mazda Honda Civic
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Komparasi
Komparasi Spek All New Mazda 3 VS Volkswagen Golf MkVII

Keduanya bersaing di kelas hatchback premium di tanah air. Dengan segala keunggulan yang dimiliki keduanya, mana yang lebih menarik untuk dimiliki?

6 tahun yang lalu


Berita
Ikuti Langkah Audi Q5, VW Tiguan Facelift Melakukan Debutnya

Setelah Audi Q5 facelift meluncur, kini giliran Tiguan versi penyegaran juga melakukan debutnya.

5 tahun yang lalu


Berita
Inilah Pilihan Mobil Sedan '2 Pintu' Yang Paling Terjangkau di Indonesia

Mencari mobil coupe nan sporty yang menganut 2 pintu? Berikut adalah pilihannya.

8 tahun yang lalu


Berita
Volkswagen T-Cross, Pesaing Honda HR-V, Nissan Juke Dari Jerman

Volkswagen diam-diam sedang mengembangkan sebuah model baru yang akan berhadapan langsung dengan Honda HR-V, Mazda CX-3 dan Nissan Juke.

9 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

8 menit yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

1 jam yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

2 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

2 jam yang lalu


Berita
Mazda CX-6e Diluncurkan Di Eropa, Kapan Masuk Indonesia?

SUV listrik murni ini melakukan debut perdananya di Brussel Motor Show 2026 di Belgia pada 9 Januari silam. Selanjutnya SUV ini akan masuk pasar Eropa, Australia dan kemungkinan Asia.

3 jam yang lalu