Membeli sebuah Rolls-Royce memang sangat berbeda dengan membeli sebuah mobil biasa. Satu buah Rolls-Royce yang dipesan bisa memiliki segala penyesuaian yang diinginkan oleh sang pemilik untuk dapat mengekspresikan dirinya dan yang teristimewa, sebagian besar pengerjaannya dilakukan dengan tangan.
Namun ternyata keistimewaan dalam memesan sebuah Rolls-Royce berdasarkan standar pilihan yang bisa disesuakan dengan segala keinginan konsumennya masih dirasa tidak cukup oleh seorang pelanggan setianya. Hal ini membuat orang tersebut memberikan ide kepada Rolls-Royce pada tahun 2013 untuk mengikuti sesuai ide yang diberikan.
Menurut yang diberitakan Paultan (29/5),akhirnya Rolls-Royce pun mengabulkan permintaan orang ini dan diberi nama Rolls-Royce ‘Sweptail’. Nama ini digunakan karena mengambil beberapa desain buritan dari Rolls-Royce yang dibuat pada tahun 1920 dan 1930-an.
Rolls-Royce dalam hal ini menggunakan Phantom sebagai basisnya namun itu pun harus menyesuaikan dengan permintaan sang pemesannya yang menginginkan seperti mobil coupe dua pintu dengan dua tempat duduk dan atap kaca panoramic berukuran besar serta kabin belakang yang dibuat terinspirasi dari sebuah yacht.
Untuk tampilan wajahnya, Rolls-Royce Sweptail ini diklaim memiliki grill yang paling besar dibandingkan dengan grill RR yang pernah dibuat di era modern ini. Grill ini dibuat dari bahan aluminium solid dan dipoles dengan tangan agar memiliki finishing seperti sebuah cermin.
Banyak penyesuaian yang harus dilakukan oleh Rolls-Royce untuk mengakomodir bentuknya yang unik serta menyesuaikan dengan desain kabinnya. Salah satu elemen menarik dari interior, hanya dengan menekan sebuah tombol, sebotol champagne akan naik dari belakang.
Pihak Rolls-Royce belum mengumumkan harga resminya, namun dari sejumlah rumor beredar menyebutkan bahwa Sweptail ini memiliki harga mencapai 12,8 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau Rp 166,2 miliar. Itu artinya lebih dari 10 kali lipat harga Rolls Royce biasa.