Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Hyundai H1 Akhirnya Ganti Wajah Setelah 10 Tahun

Berita
Jumat, 22 Desember 2017 11:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Hyundai Grand Starex facelift akhirnya resmi muncul di Korea Selatan. MPV bongsor yang juga dikenal sebagai Hyundai H1 ini mendapatkan penyegeran signifikan setelah sudah berusia hampir 10 tahun wujudnya seperti itu-itu saja.

Desain wajahnya benar-benar terlihat baru dengan tampilan yang terlihat jauh lebih modern namun tetap mempertahankan bahasa desain Hyundai. Hal ini terlihat pada grillnya yang disebut Cascading. Lampunya juga hadir dengan desain baru yang tidak lagi model vertikal akan tetapi horizontal dengan tatanan yang terlihat elegan ditambah adanya teknologi projector.

BACA JUGA

Desain bumpernya juga baru, terdapat air intake pipih di bagian tengah yang terlihat seolah menyambung dari foglamp kiri hingga ke kanan. Desain foglamp-nya pun juga baru sehingga membuat kesan tampilannya seperti seolah ini adalah generasi baru dari MPV Hyundai ini. Padahal bukan.

Ternyata perubahan wajahnya pun juga mempengaruhi desain kap mesinnya. Hyundai sedikit meninggikan posisi tudung dapur pacu van ini. Perubahan ini tidak sekedar untuk mengubah tampilan akan tetapi juga memberikan proteksi yang lebih baik untuk mengurangi impact pada pejalan kaki apabila terjadi tabrakan.

Untuk di bagian belakang, tampilan juga menjadi sedikit lebih segar walaupun perubahan hanya sedikit.

Bagaimana dengan interiornya? Sama seperti wajahnya, dasbor Hyundai Grand Starex ini juga tampil sangat berbeda. Kini terlihat jadi jauh lebih canggih, mewah sekaligus futuristik. Hadir dengan head unit touch screen berukuran 8 inci seolah-olah seperti tablet PC yang diletakan di dasbor.

Kemudian lingkar kemudi juga hadir dengan desain baru palang empat dengan berbagai tombol yang memiliki bermacam fungsi pada palangnya. Warna interiornya pun hadir terlihat lebih mewah berkat coklat tua yang membuatnya terlihat lebih nyaman.

Soal mesinnya tidak ada yang berubah karena masih menggendong mesin yang sama untuk pasar Korea yaitu unit diesel 2.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga 140 ps dengan torsi 353 Nm untuk varian transmisi manual. Sedangkan untuk transmisi otomatik memiliki tenaga yang lebih besar yaitu 175 ps dengan torsi 451 Nm. Ada juga mesin lain berkapasitas 2.400 cc LPi yang mampu menghasilkan tenaga 159 ps dengan torsi 225 Nm.


Tags Terkait :
Hyundai H1 Starex
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Hyundai Staria Dibanderol Lebih Mahal Rp 30 Juta Dari Hyundai H1

3 tahun yang lalu


Berita
Hyundai Staria Kesandung Masalah Kaca Pecah

3 tahun yang lalu


Berita
Kehadiran MPV Hyundai Staria Tinggal Menunggu Waktu. Masuk Indonesia?

3 tahun yang lalu


Berita
Nama Hyundai Staria Bukan Untuk LMPV?

3 tahun yang lalu

Berita
Sosok Generasi Penerus Hyundai H1 Tersingkap

3 tahun yang lalu


Berita
Begini Bocoran Generasi Penerus Hyundai H-1

4 tahun yang lalu


Berita
Hyundai Obral Promo Akhir Tahun. Angsuran Termurah RP 3 Jutaan

6 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga HYUNDAI Terbaru (Juli 2018)

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

44 menit yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

49 menit yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

3 jam yang lalu


Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

4 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

4 jam yang lalu