Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Honda Mobilio Disuntik Mati Di India. Ini 2 Alasannya

Berita
Minggu, 5 Maret 2017 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Honda Mobilio dihentikan penjualannya di India, hal ini seolah jadi kelanjutan dihentikannya produksi low MPV itu pada 2016 lalu. Kini Honda yang tak lagi menjual Mobilio pun tengah jadi sorotan media lokal India. Keputusan Honda India berhenti menjual Mobilio dikarenakan dua isu utama.

"Ada aturan keselamatan baru yang berlaku tahun ini. Mobilio yang dipasarkan saat ini (di India) belum memenuhi aturan itu," ujar Yoichiro Ueno, President and CEO Honda Cars India yang dilansir New Indian Express (3/3). Tidak dijelaskan lebih lanjut perubahan peraturan seperti apa yang akan berlaku. Padahal Mobilio spek Indonesia sendiri mendapatkan hasil uji tabrak cukup baik di ASEAN NCAP. Tapi spek fitur keselamatan di tiap negara bisa saja berbeda.

BACA JUGA

Tapi selain isu perubahan aturan keselamatan, Mobilio ternyata mendapati realita sepi peminat di negara Hindustan itu. Dilaporkan media setempat bahwa sempat tak satu pun Honda Mobilio terjual selama Februari 2017. Di sana, low MPV Honda itu bertarung memperebutkan konsumen dari Suzuki Ertiga dan Renault Lodgy.

Mensiasati kondisi seperti ini, Honda Cars India akan mengkaji secara mendalam apakah akan menghadirkan produk terbaru dengan spesifikasi keselamatan yang memenuhi standar atau tidak. 

"Di negara ASEAN, Honda telah meluncurkan Mobilio facelift. Kami belum memutuskan apakah akan memproduksi mobil itu (di India) karena membutuhkan investasi besar juga," lanjut Ueno. "Tapi yang jelas, untuk saat ini produksi Mobilio kami stop sampai ada keputusan berikutnya."


Tags Terkait :
Honda Mobilio
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

8 jam yang lalu


Berita
Liburan Pakai Mitsubishi XForce DS, Gesit Buat Diajak Blusukan

1 hari yang lalu


Berita
Ini Spesifikasi Suzuki Fronx Yang Sebentar Lagi Meluncur Di Indonesia, Diprediksi Rp 200 Jutaan

1 hari yang lalu


Berita
Ruang Interior Honda Prelude Terkuak, Mirip CR-V Hybrid

1 hari yang lalu


Berita
Honda Dengan Bos Barunya Kembali Membuka Peluang Merger Dengan Nissan

1 hari yang lalu


Berita
Aktivitas Pabrik Mobil Di Thailand Sempat Terhenti Karena Gempa, Berimbas Ke Indonesia?

1 hari yang lalu


Berita
Honda Membocorkan Akan Merilis Mobil Ramah Lingkungan Di 2026, Mulai ZR-V Hingga Prelude

1 hari yang lalu

Berita
Honda Bakal Rilis Tiga Model Hybrid Tahun Ini, StepWGN Hingga Civic e:HEV

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

3 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

3 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

5 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

7 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

8 jam yang lalu