Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

GIIAS 2017: Datsun Go Live Resmi Diperkenalkan Untuk Pertama Kalinya

Datsun Indonesia menyebut desain mobil ini merefleksikan jiwa muda yang ekspresif, dinamis, dan bebas dalam pilihan mobilitas.
Berita
Kamis, 10 Agustus 2017 21:00 WIB
Penulis : angga


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Datsun Go Live yang merupakan mobil konsep terbaru resmi diperkenalkan pertama kalinya di GIIAS 2017. Ini merupakan mobil yang berbasis dari Datsun Go dan dirancang untuk menunjukan bahwa mobil konsep ini memiliki diferensiasi desain yang berbeda, khususnya secara personal sebagai gaya hidup perkotaan.

"Desain mobil ini merefleksikan jiwa muda yang ekspresif, dinamis, dan bebas dalam pilihan mobilitas. Karena Jakarta merupakan kota yang menarik dan kami ingin Datsun Go Live bisa mengekspresikan kekuatan dan gairah kota ini," ujar Kei Kyu, Executive Desing Director Datsun (10/8).

Dari segi eksterior, Go Live menawarkan gaya dan karakter fashion di kalangan anak muda Indonesia. Bisa dilihat dari pola warna cat camouflage style yang dipakainya, disebut-sebut mencerminkan warna dan pola yang sering dijumpai pada busana, sepatu dan aksesori masa kini.

Di bagian depan dilengkapi dengan lampu yang berukuran besar serta grille hexagonal. Sementara itu di bagian fender terlihat menonjol serta memiliki siluet yang tinggi dan ramping. Dan pada bagian lampu belakang berbentuk persegi yang besar, bumper yang tebal, serta roof spoiler wing belakang yang terkesan flamboyan.

Sayangnya Datsun Indonesia belum punya rencana apalagi target untuk menjual model ini secara bebas dalam versi produksi massal.


Tags Terkait :
Datsun Go Live
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Pabrik Nissan Indonesia Tutup, Konsumen Tak Usah Khawatir

Kabar pabrik Nissan Indonesia tutup kian bergeming setelah CEO Nissan Makoto Uchida mempublikasikan penutupan pabrik tersebut.

5 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DATSUN Terbaru (April 2020)

Datsun dikabarkan bakal berhenti beroperasi pada awal tahun 2020 ini.

5 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DATSUN Terbaru (Februari 2020)

Datsun dikabarkan bakal berhenti beroperasi pada awal tahun 2020 ini.

5 tahun yang lalu


Berita
Penjualan Datsun Babak Belur di Paruh Pertama 2019

Angka distribusi Datsun selama 6 bulan tahun 2019 berlangsung mengalami penurunan hampir 50 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

6 tahun yang lalu


Berita
GIIAS 2019: Datsun Andalkan Produknya yang Semua Tersedia Dengan CVT

Datsun Indonesia berfokus untuk memperkuat line up produk bermesin 1.200 cc-nya.

6 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DATSUN Terbaru (April 2019)

Simak daftar harga Datsun terbaru per April 2019 yang telah kami himpun di bawah ini.

6 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DATSUN Terbaru (Februari 2019)

Simak daftar harga Datsun terbaru per Februari 2019 yang telah kami himpun di bawah ini.

6 tahun yang lalu


Berita
Datsun Dorong Citra Produknya ke Ranah Modifikasi

Datsun yang punya line up produk LCGC dan beberapa model harga ekonomis ternyata juga mendukung perkembangan modifikasi di Indonesia.

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

36 menit yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

1 jam yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

2 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

2 jam yang lalu


Berita
Mazda CX-6e Diluncurkan Di Eropa, Kapan Masuk Indonesia?

SUV listrik murni ini melakukan debut perdananya di Brussel Motor Show 2026 di Belgia pada 9 Januari silam. Selanjutnya SUV ini akan masuk pasar Eropa, Australia dan kemungkinan Asia.

3 jam yang lalu