Setelah melakukan beberapa strategi awal berupa pelatihan teknisi, kini PT SGMW (SAIC GM Wuling Automobile) Motor Indonesia berlanjut membuat sarana pendukung lainnya. Strategi Perusahaan juga mencakup pembangunan pabrik kendaraan yang modern, penyediaan rantai pasokan, pembentukan jaringan penjualan dan layanan purnajual di Indonesia, serta penyediaan skema pembiayaan pembelian produk. Semua strategi ini dilakukan untuk memastikan produk dan layanan terbaik untuk masyarakat Indonesia.
“Kami berkomitmen untuk membangun bisnis jangka panjang di Indonesia. Kami juga akan menerapkan strategi lokalisasi. Saat ini, kami telah bermitra dengan sekitar 20 produsen komponen lokal Indonesia dan kami juga akan membawa sekitar 15 pemasok komponen terkenal untuk berproduksi di kawasan pabrik kami. Strategi ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan SGMW Indonesia untuk terus berkontribusi di dunia industri otomotif Indonesia", jelas Xu Feiyun, Presiden PT SGMW Motor Indonesia kepada awak media, di Jakarta (28/01).
Xu menambahkan, "SGMW Indonesia akan selalu mendengarkan masukan dari pelanggan Indonesia agar dapat lebih memahami kebutuhan masyarakat Indonesia. Kami juga akan sepenuhnya memanfaatkan modal, teknologi dan sistem dari para pemegang saham: SAIC, General Motors (GM) dan Wuling, untuk memberikan produk dan layanan terbaik yang sesuai untuk masyarakat Indonesia. Kami optimis bahwa produk kami dapat diterima masyarakat Indonesia."