Beranda Berita

Tak Punya Double Cabin, Suzuki Indonesia Masih Belum Sukses Dengan Ekspor

Berita
Rabu, 17 Februari 2016 16:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro
Berita - Tak Punya Double Cabin, Suzuki Indonesia Masih Belum Sukses Dengan Ekspor


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Soebronto Laras yang kini menjabat Presiden Komisaris Indomobil Suzuki mengakui penjualan mobil dalam negeri masih belum kondusif. Langkah menjual produknya ke luar negeri alias ekspor pun dinilai jadi strategi yang tepat.

"Gambaran penjualan roda empat kami di tahun 2016 ini masih kami coba intip dulu deh," ujar Soebronto Laras yang otodriver.com temui di sirkuit Sentul, Bogor (15/2). Dampak melemahnya ekonomi di 2014 menurutnya masih terasa kuat hingga di 2016. "Bulan lalu (Januari 2016) saja belum ada pertumbuhan penjualan."

Mengekspor produk mobil Suzuki pun menurut sang Komisaris jadi salah satu langkah yang tepat untuk tetap meraup keuntungan, walau ada sedikit hambatan yang dimiliki PT Suzuki Indomobil Sales. "Kita harus sadar mobil yang dikembangkan di sini dan diekspor itu adalah mobil-mobil yang low segmen seperti low MPV dan pick up. Sedangkan pasar ekspor yang besar itu adalah di mobil yang sebenarnya (model global)," ungkap tokoh otomotif nasional itu.

BACA JUGA

Soebronto memang tak menyebut rencana SIS untuk membuat Double Cabin di Indonesia, namun melihat ambisinya menembus cakupan negara yang lebih luas bukan tak mungkin hal itu bisa terwujud. "Ya kami sikapi dengan membuat mobil low class dulu aja, semoga bisa segera masuk Amerika dan segala macem," tutup Pak Bronto sapaan akrabnya. 


Tags Terkait :
Suzuki Indonesia Soebronto Laras
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Ini Tiga Mobil Baru Suzuki Yang Akan Meluncur Di Indonesia Tahun Ini

9 tahun yang lalu


Berita
16 Ribu Baleno dan Karimun Kena Recall, Apa Masalahnya?

11 bulan yang lalu


Berita
Suzuki Siapkan Puluhan Bengkel Disepanjang Jalur Mudik, Ketahui Lokasinya

2 tahun yang lalu


Berita
Bukan Varian Baru, Ertiga Bakal Pakai Merek Toyota di India

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Ini Alasan Kenapa Harga Jeep Wrangler Mahal

1 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Siapkan Mobil Ramah Lingkungan Di Indonesia, Rocky Hybrid Bakal Jadi Pembukanya?

2 jam yang lalu


Berita
Dewa United Motorsport X MSRT, Team Anyar Yang Berambisi Tebar Prestasi Di Ajang Reli 2025

4 jam yang lalu


Bus
Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera Beroperasi Akhir April

19 jam yang lalu


Tips
Inilah Biaya Service Ringan Mobil Suzuki Beragam Model

20 jam yang lalu