Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Honda CR-Z Edisi Terakhir Bisa Dipesan Sampai Akhir Bulan, Indonesia Tidak Kebagian

Honda akan menutup pemesanan edisi istimewa CR-Z pada akhir bulan ini. Sayangnya Indonesia tak kebagian jatah 1 unit pun.
Berita
Jumat, 22 Juli 2016 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Honda CR-Z yang diputuskan pabrikannya untuk berhenti produksi memang sempat mengejutkan ranah maya beberapa waktu lalu. Honda pun akhirnya meluncurkan CR-Z edisi terakhir yang cukup istimewa sebagai tanda perpisahan.

Honda CR-Z Final Label menjadi edisi terbaru sekaligus terakhir sedan sport hybrid ini. Dan ternyata Honda akan menutup pemesanan edisi istimewa CR-Z pada akhir bulan ini. Seperti yang diberitakan Carscoop (18/7), Honda Filipina mulai membuka pemesanan CR-Z Last Edition hingga 31 Juli 2016.

CR-Z Alpha Final Label hadir dengan trim khusus dan sebagai identitas "sayonara"-nya ia punya plakat berbahan metal bertuliskan ‘Final Label’. Plakat itu ditempelkan pada interiornya dekat dengan tuas transmisi. Selain itu, tulisan CR-Z Final Label juga akan terbordir secara khusus di bagian jok.

Sementara bagian mesinnya tak ada perubahan dari edisi-edisi sebelumnya. Masih mengandalkan dapur pacu 1.500 cc i-VTEC dikombinasikan dengan Integrated Motor Assist (IMA) sehingga menghasilkan tenaga sebesar 136 dk dan torsi 190 Nm.

BACA JUGA

Di Filipina Honda menyediakan warna baru pada CR-Z, yakni brilliant sporty blue metallic dan polished metal metallic. Mobil ini dibandrol 1.440 ribu Peso Filipina atau sekitar Rp 402 jutaan untuk yang transmisi manual. Sedangkan yang bertransmisi matik dijual seharga 1.530 ribu Peso Filipina kisaran Rp 428 jutaan.

Sayang model Final Label ini tak masuk ke Indonesia. Honda Prospect Motor sebagai APM-nya di Tanah Air terakhir merilis CR-Z facelift pada awal Maret 2016 lalu. CR-Z facelift tersebut di banderol dengan harga Rp 535 juta, on the road Jabodetabek, dan hanya punya satu pilihan transmisi yakni otomatik CVT.

Honda Indonesia menyegarkan CR-Z pada Maret 2016, inilah edisi terakhir yang bisa dibeli di sini

Tags Terkait :
Honda CR-Z
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Deretan Mobil Ramah Lingkungan Yang Tampil Di GIIAS Semarang 2025

Gelaran GIIAS Semarang 2025 resmi dibuka pada 24 September 2025. Pameran yang menjadi bagian GIIAS The Series ini digelar di Muladi Dome, Universitas Diponegoro, Semarang.

2 bulan yang lalu


Berita
Apa Yang Terjadi Apabila Ada Kerusakan Pada Baterai atau Inverter Mobil Hybrid e-Power?

Secara garis besar sistem hybrid series ini bekerja dengan hanya mengandalkan motor listrik sebagai penggeraknya atau electric driven

3 bulan yang lalu


Berita
Mazda CX-5 Generasi Terbaru Resmi Debut Dunia, Simak Spesifikasinya

Mazda CX-5 generasi terbaru resmi melakukan debut dunianya.

4 bulan yang lalu


Berita
Jaecoo J7 Tersedia Dua Varian, Untuk Merangkul Semua Kalangan

SUV hybrid ini diklaim mampu menempuh jarak seribu tiga ratusan kilometer hanya dengan biaya Rp 750 ribuan.

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
BYD Megawatt Flash Charger, Kini Charge Mobil Listrik Secepat Isi Bensin

Teknologi yang dimiliki BYD, membuat charge baterai secepat isi BBM.

1 jam yang lalu


Berita
Cara Wuling Memperkenalkan Produk Barunya Ke Konsumen

Wuling langsung menggelar beberapa tempat tes drive model terbaru mereka di awal tahun ini.

4 jam yang lalu


Berita
Ford Siap Kolaborasi Dengan BYD Demi Pasokan Baterai Mobil Hybrid Mereka

Ford Motor Company dikabarkan tengah bernegosiasi dengan BYD untuk menjalin kemitraan terkait pasokan baterai.

8 jam yang lalu


VIDEO: Crash Test Mitsubishi Eclipse Cross (Euro NCAP)

Mitsubishi Eclipse Cross telah menjalani tes tabrak yang dilakukan oleh ASEAN NCAP. Begini hasilnya.

Crash Test | 10 jam yang lalu


Berita
Fasilitas Tes BYD Terbaik dan Terlengkap di Cina. Raih Rekor Dunia

BYD punya fasilitas tes mobil terbaik dan terlengkap sebagai sarana tes, pelatihan dan pengalaman berkendara di Zhengzhou, Cina.

18 jam yang lalu