Hadir di GIIAS 2023, Neta Bawa Model Ini ke Indonesia?

Hadir di GIIAS 2023, Neta Bawa Model Ini ke Indonesia?

Pabrikan asal China di bawah naungan Hozon Auto yakni Neta resmi akan hadir di pameran GIIAS 2023, namun demikian tak disebutkan model apa saja yang akan di bawa.

Seperti diketahui Neta memiliki berbagai model kendaraan  yang sudah dipasarkan, terdiri dari Neta V yang sudah juga dipasarkan di Thailand dan Malaysia, sedangkan untuk model lainya di pasar lokal yaitu Neta S, Neta U-II (penerus Neta U).

Lantas model apa yang akan di bawa ke Indonesia? Prediksi kami Neta V yang akan diboyong ke Tanah Air, sebab mobil tersebut sudah diperkenalkan di beberapa negara tetangga, sedangkan untuk tipe lain hanya di pasar lokal.

Sekilas spesifikasi mobil tersebut Hadir dengan baterai lithium-ion berkapasitas 38,5 kWh, yang diklaim mampu menempuh jarak 384 km dari baterai penuh sampai habis. Selain itu Neta V dibekali motor listrik 50 kW yang bisa memuntahkan tenaga sebesar 95 dk dengan torsi maksimum 150 Nm, dengan sistem penggerak roda depan.

Menyoal dimensinya, Neta V punya panjang 4.070 mm, lebar 1.690 mm, tinggi 1.555 mm, dan jarak sumbu roda 2.420 mm, dan dijual dengan harga Rp323 jutaan.

Meski akan masuk ke Tanah Air, Neta belum memiliki partner dan komitmen untuk masuk pasar otomotif Indonesia. Hal tersebut diungkapkan oleh President Director Seven Event, Romi.

"Saat ini belum ada partner baru, mungkin nanti kalau ada baru bisa jualan.kami sudah berhubungan langsung dengan pihak China untuk datang dan sedang penjajakan dengan pihak di Indonesia," ucapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com