4 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Melintas  Rel Kereta Api

4 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Melintas Rel Kereta Api

OTODRIVER- Bagi setiap pengendara wajib memperhatikan banyak hal saat melintas di rel kereta api, tujuannya agar tetap aman dan terhindar dari kecelakaan seperti insiden tabrakan kereta api dan truk di Semarang, Jawa Tengah belum lama ini.

"Banyak yang belum waspada saat melintas rel kereta api, salah satunya karena kerta api tidak melintas setiap saat sehingga sering diabaikan," kata Sony Susmana, Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), saat dihubungi Otodriver, Rabu (19/7). 

Menurut Sony, ada beberapa hal yang harus diperhatikan setiap pengendara saat melintas. Pertama berhenti sesaat kurang lebih jaraknya tiga meter sebelum rel, ada ataupun tidak ada palang pintu. 

"Kedua perhatikan ada tidaknya kereta, menoleh, mendengarkan dan memastikan aman sebelum melintas," tambahnya. 

Selanjutnya atau ketiga, ia menyarankan untuk memerhatikan kondisi lintasan rel dengan permukaan jalan. 

"Bisa dilihat apakah permukaan jalan itu diagonal, selevel, berlobang atau licin bahkan menanjak. Hal tersebut bisa menjadi handicap ketika harus melihat," ujarnya. 

Terakhir pria yang akrab disapa Sony ini mengatakan ketika semua perhitungan matang, segera melintas pakai momentum dengan gir rendah. 

"Bisa pakai gir rendah supaya ada daya dorong untuk menghindar stag di tengah rel. Ingat melintas rel dengan hati-hati, disini maksudnya bukan pelan-pelan tapi dengan perhitungan," tutupnya. (AAR). 

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com