Mobil Ditinggal Saat Libur Nataru? Perhatikan Juga Hal Ini

Mobil Ditinggal Saat Libur Nataru? Perhatikan Juga Hal Ini

Liburan Natal dan tahun baru banyak dimanfaatkan banyak orang untuk berlibur. Destinasinya pun beragam. Dari luar kota hingga luar negeri. Maka tak jarang juga orang yang meninggalkan mobilnya dirumah dalam jangka waktu liburan akhir tahun ini.

Jika Anda salah satunya yang meninggalkan mobil di rumah, sebaiknya perlu memperhatikan tekanan angin ban yang bisa berkurang. Sumarmin selaku Head of Technical Service Division Auto 2000 Cilandak, Jakarta Selatan mengatakan bahwa jika mobil ditinggal dalam jangka waktu seminggu ternyata masih aman dan tidak ada isu angin ban berkurang.

Istimewa

"Tekanan angin pada ban sebelum mobil ditinggal liburan wajib diperiksa dahulu, sesuaikan dengan tekanan aturan pabrik. Karena kalau ditinggal lama, di atas dua mingguan tekanan angin akan berkurang," ujar Sumarmin kepada tim OtoDriver ketika dihubungi beberapa waktu lalu.

Sumarmin melanjutkan jika tekanan angin ban kurang saat mobil ditinggal, kemungkinan akan timbul flat spot. Apa itu flat spot? Istilah ini mengacu pada pengertian terjadinya permukaan ban yang rata sehingga tidak berbentuk bulat secara sempurna.

"Minimal tekanan sesuai spek saat mobil mau ditinggal, jangan kempis. Kalau mau dilebihkan juga tidak apa-apa, karena ban berpotensi timbul flat spot jika kempis dalam waktu lama,” tambah Sumarmin.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com