Beranda Tips

Terabas Genangan Air Hujan Pakai SUV Juga Ada Aturannya

Tips
Penulis: Danu P Dirgantoro
Rabu, 5 Desember 2018 13:00 WIB
Tips - Terabas Genangan Air Hujan Pakai SUV Juga Ada Aturannya
Bagikan ke:

Musim hujan tengah dimulai di sebagian besar wilayah Indonesia. Ancaman banjir maupun genangan di jalan raya pun bisa datang kapan saja. Tentu kesiapan mengemudi harus lebih ditingkatkan.

Apalagi untuk menghadapi genangan atau bahkan banjir. Sebenarnya bolehkah genangan yang lumayan dalam diterabas? Jika mobil yang Anda gunakan berjenis SUV seperti Mitsubishi Pajero Sport, Honda CR-V maupun Toyota Terios mungkin bukan masalah berarti.

Foto - Terabas Genangan Air Hujan Pakai SUV Juga Ada Aturannya

Namun jika model sedan atau apapun yang ground clearance-nya rendah, maka sebaiknya jangan asal menerabas. Tapi bukan berarti SUV bisa asal terabas genangan.

Dalam keterangan tertulis, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia menganjurkan sebaiknya jika ada genangan air yang cukup tinggi lebih baik mencari jalan lain. Namun jika tidak ada jalan lain, maka Anda harus memastikan filter udara tidak kemasukan air yang diakibatkan oleh gelombang atau riak air.

Karena kalau sampai filter udara terendam maka bisa menyebabkan water hammer, yakni kondisi air masuk ke ruang pembakaran dan tentunya bisa merusak mesin. Jika demikian, kerugian besar mengintai mobil Anda.

Selain itu, pastikan Anda melaju dengan kecepatan rendah dan gunakan gigi rendah baik pada transmisi manual maupun otomatik saat menerabas banjir. Hindari juga posisi setengah kopling ataupun mengocok gas ketika berada dalam genangan karena berpotensi menimbulkan gelombang atau riak air.

Kemudian jika berhasil melewati genangan air tersebut, segera periksa kondisi rem apakah tetap optimal dengan metode sederhana. Jalankan mobil dengan kecepatan rendah, sekitar 5 km/jam, injak pedal rem berkali-kali untuk memastikan kondisinya prima. 

#banjir #tips #genangan

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.