Daimler hari Jumat (21/12/2018) lalu melakukan serah terima truk listrik Freightliner eM2 pertama untuk konsumennya di Amerika Serikat. Serah terima truk ramah lingkungan ini dilakukan di Los Angeles kepada Penske Truck Leasing Corporation. Oleh Penske, truk Freightliner eM2 selanjutnya akan diuji perfomanya melalui pengoperasian dalam kondisi sebenarnya sehari-hari, sebelum truk ini resmi meluncur ke pasar pada tahun 2021 saat sudah diproduksi massal.
Mengutip situs CNET, Freightliner eM2 adalah tipe truk besar dengan didukung satu baterai dengan kapasitas sangat besar, mencapai 325 kWh. Power train di truk ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 480 horse power dan mampu menempuh jarak terjauh hingga 230 mil dalam kondisi baterai terisi penuh. Kemampuannya menempuh jarak yang begitu jauh membuat truk ini sangat efisien dan cocok digunakan untuk angkutan kargo dan logistik.
Daimler mengklaim baterai dapat diisi hingga 80 persen penuhnya hanya dalam 60 menit, tetapi tidak menyebutkan metode pengisian daya yang seperti apa.Tahun depan, Penske akan mengoperasikan total 20 unit truk listrik Freightliner di jajaran line up armadanya, terdiri dari 10 unit truk medium duty eM2 dan 10 truk heavy duty eCascadia.
Sebagai truk heavy duty, ECascadia ditopang dengan baterai berkapasitas 550 kWh dengan motor listrik bertenaga maksimum 730 hp dan jarak tempuh mencapai 250 mil. Dalam beberapa pekan ke depan, Daimler Trucks menurut rencana akan memamerkan truk listriknya di ajang pameran teknologi dan digital CES 2019 di Las Vegas. Di pameran ini kabarnya Daimler akan memamerkan temuan inovasi barunya di bidang teknologi mengemudi otomatik.
#freightliner-em2 #ecascadia #truk-listrik #daimler #ces-2019