Beranda Mobility Bus

Hino Siap Pamerkan Bus RN285 Transmisi Matik di GIIAS 2018

Bus
Penulis: ZCH1708
Jumat, 13 Juli 2018 14:00 WIB
Bus - Hino Siap Pamerkan Bus RN285 Transmisi Matik di GIIAS 2018
Bagikan ke:

PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) akan memboyong satu unit bus Hino RN285 transmisi matik di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 yang akan berlangsung mulai 2 sampai 12 Agustus 2018 di ICE BSD City, Tangerang. Rencana memajang bus Hino RN285 transmisi matik di pameran GIIAS 2018 diungkap oleh Direktur Sales dan Promosi PT HMSI Santiko Wardoyo kepada wartawan baru-baru ini di Jakarta.

Bus Hino RN285 transmisi matik merupakan varian baru tipe bus besar Hino RN285 yang sudah lebih dulu hadir di pasar dengan transmisi manual. Versi matik bus ini diperkenalkan ke publik bulan Desember 2018 lalu. Setelah dibuatkan bodinya oleh karoseri, Hino RN285 memiliki panjang total 12 meter dan mampu mengangkut hingga 60 penumpang dan akan melengkapi portofolio produk bus besar yang dipasarkan Hino di Indonesia.

Transmisi matik di bus ini menjanjikan kenyamanan yang lebih baik bagi pengemudi, terutama untuk perjalanan jauh dengan didukung suspensi udara pada keempat titik rodanya di depan dan belakang untuk memberikan kenyamanan maksimal kepada penumpang. Bus Hino RN285 ditenagai mesin diesel 6 silinder 4 langkah segaris berkapasitas 7.684 cc commonrail yang dilengkapi dengan Turbo Charge Intercooler. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 285 PS pada 2.500 rpm dan torsi puncak 892 Nm. Untuk transmisi matiknya, Hino mempercayakan kepada pabrikan Jerman ZF dengan konfigurasi enam percepatan.


 

#hmsi #bus-hino #hino-rn285-transmisi-matik

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan