Beranda Komparasi

Honda Mengklaim WR-V Memiliki Tenaga Mesin Terbesar Di Kelasnya, Apa Benar?

Komparasi
Penulis: Aditya Widiutomo
Kamis, 3 November 2022 14:00 WIB
Komparasi - Honda Mengklaim WR-V Memiliki Tenaga Mesin Terbesar Di Kelasnya, Apa Benar?
Bagikan ke:

Honda WR-V resmi melakukan debutnya di Indonesia. Mobil ini praktis mengisi segmen Small SUV yang sebelumnya dihuni oleh beberapa pemain seperti Raize-Rocky, Nissan Magnite, dan juga KIA Sonet.

Selain memiliki beberapa kelebihan seperti fitur dan desain yang cukup segar, Honda mengklaim bahwa WR-V ditenagai oleh mesin paling bertenaga di kelasnya. Mini SUV ini ditenagai oleh mesin yang sama dengan BR-V dan City Hatchback, yakni jantung pacu berkapasitas 1.500 cc 4 silinder i-VTEC dengan tenaga mencapai 121 PS serta torsi 145 Nm.

Foto - Honda Mengklaim WR-V Memiliki Tenaga Mesin Terbesar Di Kelasnya, Apa Benar?

Lantas, benarkah ia merupakan Small SUV paling bertenaga dibandingkan para rivalnya?

Kita coba pertemukan dengan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky untuk varian mesin 1.000 cc 3 silinder turbo. Kedua Small SUV besutan Astra ini memiliki output tenaga keseluruhan mencapai 98 PS serta torsi 140 Nm.

Sementara itu, Nissan Magnite yang memiliki konfigurasi mesin mirip dengan Raize-Rocky, yakni 1.000 cc 3 silinder turbo memiliki tenaga 100 PS serta torsi 160 Nm.

Sedangkan KIA Sonet mungkin menjadi Small SUV dengan mesin berfigur paling mirip dengan Honda WR-V. Mini SUV asal Korea Selatan ini ditenagai oleh dapur pacu berkapasitas 1.500 cc 4 silinder dengan tenaga 115 PS serta torsi 144 Nm.

Well, sebagai kesimpulan, klaim Honda bisa dikatakan cukup benar, yakni tenaga mesin yang terbesar di kelasnya. Namun untuk urusan torsi, ternyata Magnite lah yang paling unggul.

#honda #wr-v

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.