City car atau small hatchback selalu banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Meski berdimensi kompak, namun kenyataannya, mobil ini memiliki daya tampung yang cukup akomodatif. Selain itu, city car juga memiliki tingkat gengsi lebih tinggi jika dibandingkan dengan LCGC.
Saat ini, segmen City Car diisi oleh beberapa merek asal Jepang maupun Korea Selatan. Ada beberapa model yang cukup populer, yakni Honda Brio RS, Suzuki Ignis hingga Kia Picanto.
Maka, berikut kami sampaikan daftar harga City Car per Desember 2021 Harga dapat berubah sewaktu-waktu.
Suzuki Ignis
GL MT: Rp 183,55 juta
GL AGS: Rp 193,8 juta
GX MT: Rp 203 juta
GX AGS: Rp 213,4 juta
Daihatsu Sirion
MT: Rp 201,75 juta
AT: Rp 216,5 juta
Honda Brio RS
RS MT: Rp 183,3 juta
RS CVT: Rp 198,2 juta
RS MT Urbanite Edition: Rp 189,3 juta
RS CVT Urbanite Edition: Rp 203,7 juta
Kia Picanto
GT MT: Rp 221,8 juta
GT AT: Rp 236,77 juta