Mercedes-Benz G-Class 2019 telah menjalani pengujian tes tabrak oleh Australian NCAP. Video-nya baru saja diunggah di channel YouTube ANCAP (3/7). SUV legendaris ini menjalani uji tabrak untuk menguji seluruh piranti keselamatannya
Enam buah kantung udara tampak bekerja dengan baik. Pengujian benturan berbagai sisi pun dilalui oleh Mercedes-Benz G-Class ini untuk membuktikan klaim kehebatan piranti keselamatan lainnya.
Untuk uji tabrakan frontal, penguji melesatkan SUV ikonik ini dalam kecepatan 64 km/jam. Walau area moncong hancur berkeping-keping, tapi seluruh kantung udara bekerja dengan sangat baik.
Selain itu, untuk uji tabrak sisi lainnya, seluruh bodinya teruji mampu memproteksi penumpang yang berada di dalam kabin dengan baik.
Baca juga: VIDEO: Crash Test Toyota Hiace 2019 (ANCAP)
Hasilnya, Mercedes-Benz ini mendapatkan 5 bintang dari ANCAP. Artinya, Mercedes-Benz G-Class mampu memproteksi penumpangnya dengan sempurna.
Mercedes-Benz G-Class berkode sasis W463 ini baru saja diluncurkan pada tahun 2018 lalu di Eropa. Untuk versi Indonesia, model ini hanya dihadirkan pada 1 varian saja, yakni Mercedes-AMG G63
Simak tayangan video Crash Test Mercedes-Benz G-Class 2019 di bawah ini.