Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc
Rabu, 14 Januari 2026 16:00 WIB
Berita - Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Peluncuran Hilux Gen IX (Foto : Otodriver)

Bagikan ke:
Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Informasi mengenai kehadiran Toyota Hilux generasi ke sembilan di Indonesia terkuak. 

Generasi terbaru ‘The invincible’ telah terdaftar di laman resmi Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) bernomor 1/DI/2026.

Disebutkan bahwa pendaftar diketahui sebagai Toyota Jidosha Kabushikhi Kaisha yang berpusat di Jepang.

Sebelumnya, pikap legendaris ini telah terlebih dulu diluncurkan di Thailand dan Australia pada November 2025 silam. 

Pada generasi IX ini Toyota juga telah mengumumkan akan hadirnya varian EV (listrik murni) yang kemungkinan bakal diluncurkan secara global pada 2026) dan juga varian FCEV (Fuel Cell Electric Vehicle) yang menyusul pada 2027.

Foto - Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?
Hilux Gen IX double kabin  (Foto : DJKI)

Kembali pada kehadiran generasi paling gres Hilux di Indonesia versi yang diboyong ke tanah air ini adalah versi diesel dengan mesin 2800 cc, berkode 1GD-FTV. 

Terkuak juga bahwa ada dua varian bodi yang didaftarkan yakni single cabin dan double cabin. 

Mengenai peluncuran resmi di Indonesia, kabar burungnya akan dilakukan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 pada awal Februari nanti.

Namun sejauh ini pihak Toyota Indonesia masih menyimpannya sebagai rahasia. “Sabar ada waktunya, nanti pasti kita akan kabarkan pada saat yang tepat,” terang Head of Public Relation, PT Toyota Astra Motor, Philardi Sobari saat dihubungi Otodriver, Selasa (13/01/2026).

Foto - Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?
Hilux Gen IX single kabin  (Foto : DJKI)

Mengenai teknis arsitektur Hilux terbaru, pernah beredar rumor bahwa Hilux paling gress ini bakalan dibangun di atas struktur Toyota New Global Architecture (TNGA-F). 

Di mana kode F ini menggambarkan bahwa konstruksinya menggunakan sasis tangga. Arsitektur sasis yang sama dengan Land Cruiser 300 ataupun Tundra. 

Namun pada perkembangannya diketahui bahwa ia tetap menggunakan pengembangan sasis dari platform Innovative International Mulyi-purpose (IMV), sama dengan generasi pendahulunya dan juga digunakan pada Fortuner hingga Hilux Rangga.

Dan, mengenai tanggal peluncurannya kita tunggu saja perkembangannya. (SS)

Foto - Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?
Hilux Gen IX  (Foto : Toyota)

#toyota-hilux #hilux-indonesia

Bagikan ke:
Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.