OTODRIVER – Changan telah masuk pasar Indonesia sejak akhir 2025 yang lalu dan langsung memasarkan Deepal S07 serta Lumin DC dalam gelaran Gaikindo Jakarta Auto Week.
Pada tahun ini, mereka juga diprediksi bakal membawa beberapa model tambahan. Salah satunya Deepal S05 yang kebetulan sempat kami jumpai saat lawatan ke kota Chonqing, China, beberapa waktu lalu.
Jika melihat tampilan dan ukurannya. S05 dengan tenaga listriknya berhadapan langsung dengan BYD Atto 3. Untuk dimensinya, ia hadir dengan panjang 4.620 mm, lebar 1.900 mm, tinggi 1.600 mm dengan wheelbase 2.880 mm.
Untuk motor listriknya, Deepal S05 dipersenjatai baterai LFP berkapasitas 56 kWh yang diklaim mampu menawarkan jarak tempuh hingga 510 km. Untuk tenaganya sendiri, mobil ini berkekuatan 238 hp. Sehingga mampu berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam waktu 7,3 detik saja.

Selain itu yang menarik dari mobil ini, ia sudah dilengkapi dengan fitur ADAS yang lengkap termasuk monitoring blind-spot dan lane assist. Kemudian mengoperasikan fiturnya dibantu dengan layar besar berukuran 15,4 inci yang didukung Qualcomm Snapdragon SA8155P.
Deepal S05 bisa diisi daya dengan cepat, untuk 30-80% perusahaan mengklaim hanya membutuhkan waktu 15-20 menit saja.
“Kita akan membawa beberapa model untuk dijual di Indonesia, mulai tahun ini hingga tahun depan,” ucap CEO Changan Indonesia, Setiawan Surya ketika ditemui di Chonqing akhir 2025.
Di depan mata, Indonesia bakal menggelar Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 yang akan berlangsung 5-15 Februari. Kemungkinan besar Deepal S05 sudah ditampilkan di sana. (AB)
#changan #changan-deepal-s05 #mobil-baru-changan #harga-suv-changan #spesifikasi-changan-deepal #changan-deepal-iims-2026










