OTODRIVER - Membeli mobil baru merupakan sebuah keputusan besar bagi mayoritas orang. Terdapat banyak faktor yang melatarbelakangi seseorang dalam menjatuhkan pilihan untuk memilih sebuah mobil.
Dasar orang untuk membeli mobil bisa saja disebabkan oleh dasar-dasar hitungan yang rasional seperti konsumsi BBM ataupun jaringan servis. Atau sesuatu yang sifatnya emosional seperti desain bahkan warna.
Otodriver membuat polling sederhana dengan pertanyaan “Apa hal yang paling utama untuk Anda dalam memutuskan beli mobil baru?”. Polling tersebut dipublikasikan melalui website kami mulai tanggal 13 Januari hingga 27 Januari 2025.
Dalam polling tersebut ada tujuh yang menjadi pertimbangan bagi orang dalam membeli mobil.

Hasilnya dalam rentang waktu tersebut terdapat 869 responden yang menjawab tujuh (7) pilihan jawaban.
Sebanyak 266 orang (30,6%) memilih karena irit BBM/listrik. 87 orang (10%) karena desain, 133 orang (15,3 %) memilih karena jaringan servis, 187 orang (21,5%) karena faktor harga, 50 koresponden (5,8%) karena fitur, 40 orang (4,6%) karena kapasitas penumpang dan 106 orang (12,2%) karena rasa berkendara.
Dari hasil yang ada, maka dapat disimpulkan bahwa mobil irit bahan bakar atau pun listrik mendominasi jawaban. Berdasarkan hal tersebut disimpulkan bahwa efisiensi dan keiritan bahan bakar masih menjadi daya tarik paling kuat.
Kemudian disusul dengan faktor harga di urutan kedua. Selanjutnya pilih mobil karena ketersediaan jaringan servis yang luas.
Dari jawaban yang menduduki tiga besar itu dapat disimpulkan bahwa jawabannya adalah faktor rasional dan faktor emosional seperti rasa berkendara ataupun desain menjadi pilihan di luar tiga besar tersebut.
Kesimpulannya, untuk saat ini mayoritas pembeli mobil di Indonesia masih didominasi oleh faktor pilihan yang rasional. (SS)