OTODRIVER - Great Wall Motor (GWM) resmi memasarkan Haval Jolion di lantai pameran GIIAS 2024 di ICE, BSD, Tangerang (17/7) sebagai bintangnya. Perusahaan asal China ini berfokus untuk memproduksi mobil dengan energi baru, yaitu teknologi listrik dan hybrid. Mereka optimistis dapat bersaing di pasar Indonesia karena memiliki fasilitas yang memadai.
Menurut Constatinus Herlijoso, General Manager PT Inchcape Indomobil Energi Baru mengatakan, pameran GIIAS 2024 menjadi ajang terbaik untuk menghadirkan Jolion HEV bagi konsumen tanah air.
Tentu ini menjadi tawaran baru bagi konsumen makin beragam. Melengkapi jajaran produk GWM yang telah hadir sebelumnya yakni Haval H6, Ora dan Tank 500.
Jolion HEV dibekali mesin 1.500 cc 4 silinder turbocharger dipadu motor listrik dan baterai lithium ion, menghasilkan output daya 139.000 watt dan torsi 375 Nm. Menurut klaimnya, konsumsi BBM Jolion HEV yang tersedia dalam 6 pilihan warna ini bisa mencapai 20 km/liter.
Sebenarnya peluncuran secara resmi Jolion HEV yang merupakan rakitan lokal di pabrik Wanaherang, Bogor, ini sudah dilakukan beberapa hari sebelum pameran dan konsumen pun sudah bisa memesannya. Tapi di GIIAS 2024, GWM baru merilis harga resmi SUV hibrida itu untuk pasar Indonesia yakni Rp 448,888 juta yang sekaligus menjadi varian Haval termurah saat ini.
Sementara untuk delivery, dilakukan tahun ini karena aktivitas produksi akan dilaksanakan mulai awal Oktober 2024 atau pasca pameran.
GWM Indonesia optimistis Jolion HEV akan mendapatkan sambutan positif dari konsumen dalam negeri. Kombinasi fitur canggih, performa tangguh, dan konsumsi bahan bakar yang hemat dan harga lebih terjangkau, menjadi daya tarik utama SUV ini.