Beranda Berita

GIIAS Surabaya 2024. Education Day Akan Jadi Bagian Pameran Terbesar di Jawa Timur Ini

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Sabtu, 24 Agustus 2024 06:00 WIB
Berita - GIIAS Surabaya 2024. Education Day Akan Jadi Bagian Pameran Terbesar di Jawa Timur Ini
Bagikan ke:

OTODRIVER - Rangkaian seri pameran otomotif GIIAS Surabaya 2024 dipastikan digelar 28 Agustus hingga 1 September di Grand City Convex, Surabaya. Pameran ini menjanjikan pengalaman luar biasa bagi para pecinta otomotif di Jawa Timur, khususnya di Surabaya. 

Tak hanya itu pameran ini pun memberikan porsi tersendiri bagi dunia pendidikan yang dikemas dengan Education Day.

Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan siswa tentang perkembangan industri otomotif. Hal ini termasuk perkembangan pesat di bidang teknologi, khususnya yang terjadi di dunia otomotif Indonesia.

Kolaborasi dengan sekolah-sekolah terpilih yang akan menghadirkan lebih dari 200 siswa yang akan mendapatkan kesempatan belajar berharga mengenai berbagai aspek industri kendaraan bermotor, dilanjutkan dengan tur area pameran.

“Education Day rencana akan dilaksanakan pada hari Kamis dan Jumat (29 & 30 Agustus). Kami mengundang beberapa sekolah dari SMK dan juga perguruan tinggi di Surabaya,” ungkap Sri Vista Limbong, Project Director GIIAS 2024 saat dihubungi OtoDriver, Jumat (23/08).

“Tujuan Education Day karena GIIAS ingin memperkenalkan lebih jauh terkait perkembangan teknologi otomotif khususnya roda 4 ke para pelajar di Surabaya. Harapannya para pelajar ini akan lebih interest ke otomotif dan dapat terjun ke industri otomotif di masa depan,” pungkasnya. (SS)

 

#giias #giias-surabaya #education-day

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.