OTODRIVER - Klub Avanza-Xenia terbesar di Indonesia yakni Avanza-Xenia Club (Axic) menggelar jambore dan sekaligus merayakan hari jadi yang ke dua puluh tahun alias dua dekade. Perayaan ini digelar di Bogor pada 10 Agustus silam dan dihadiri oleh sekitar 650 member yang datang dari pelosok tanah air yang datang dari Aceh hingga Papua.
Dalam acara ini dimulai dengan servis mobil di Auto2000 di Bekasi Barat dilanjutkan dengan berbagai kegiatan seperti kontes modifikasi dan Axic Award,. Selain itu pelepasan 2000 ekor burung, serta kegiatan yang selaras dengan semangat ‘It’s Time For Everyone," untuk menuju netralitas karbon.
“Ini merupakan kegiatan jamnas yang ke 8 dan merupakan bagian dari rangkaian acara Electrification Gathering yang bekerjasama dengan Toyota Carbon Fighter (TCF) ,” ungkap Denny Kristianto, ketua umum Axic dalam keterangan resminya.
“Selaras dengan semangat 'It's Time For Everyone” untuk memberikan kontribusi menekan untuk netral karbon, kami lakukan melakukan penanaman 2.000 pohon di desa Pancawati, Bogor, pemilahan sampah hingga melakukan test drive Toyota Yaris Cross Hybrid," sambungnya.
Selain itu Denny mengatakan bahwa AXiC mendukung petisi untuk memberikan intensif pada mobil hybrid, menurutnya mobil hybrid juga memberikan kontribusi besar dalam netralitas karbon.
Sebagai informasi, Axic didirikan pada 3 April 2004 dan saat ini memiliki 6.500 member yang terbagi dalam 61 chapter di seluruh Indonesia. (SS)