Ada Satu Merek Cina Lagi Yang Bakal Masuk Indonesia

Ada Satu Merek Cina Lagi Yang Bakal Masuk Indonesia

OTODRIVER - Merek mobil asal Tiongkok tampaknya siap membanjiri pasar otomotif Indonesia. Salah satu brand yang dipastikan akan hadir di Indonesia tahun ini adalah Jetour.

Sebagai informasi, Jetour merupakan merek yang dinaungi oleh payung utamanya, yakni Chery. Jetour sebagai merek yang berfokus pada model SUV ini telah meraih pencapaian dengan satu juta unit penjualan. Tahun 2023 menandai kemajuan signifikan bagi Jetour Auto, dengan total penjualan tahunan mencapai 315.167 kendaraan.

Jetour Dashing

Adapun dua model yang besar kemungkinan dibawa ke Indonesia. Mereka adalah X70P dan juga Dashing.

Sebagai bagian dari strategi luar negeri yang ambisius, Jetour menargetkan untuk mencapai volume ekspor tahunan sebanyak satu juta kendaraan pada tahun 2030. Masuknya merek ini ke pasar Indonesia merupakan langkah strategis untuk membuka jalan menuju pencapaian target ini, dengan memperkokoh posisi Jetour sebagai pelopor otomotif.
"Rincian lebih lanjut tentang Jetour X70P dan DASHING di Indonesia sangat dinantikan dan akan diungkapkan selama peluncuran resmi nanti tahun ini," sebut Jetour dalam siaran persnya.

Jetour sendiri merupakan merek yang berada di bawah naungan Chery selain Omoda dan juga Jaecoo.

Jetour diharapkan menjadi merek yang menghadirkan model SUV full size namun dengan harga terjangkau di Indonesia. (AW).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com