Beranda Berita

Hyundai N Vision 74 Penuh Kontroversional, Dirumorkan Akan Diproduksi Terbatas 100 Unit Saja.

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Rabu, 20 Desember 2023 13:00 WIB
Berita - Hyundai N Vision 74 Penuh Kontroversional, Dirumorkan Akan Diproduksi Terbatas 100 Unit Saja.
Bagikan ke:

OTODRIVER - Hyundai N Vision 74 merupakan salah satu mobil konsep paling menarik dari pabrikan berlogo H miring ini. Desain mobil ini terinspirasi dari Hyundai Pony Coupe Concept 1974 menjadi mobil penuh kontroversi seputar status keberadaaanya. Ya, Hyundai seolah memberikan garis samar mengenai rencana ke depan mobil Fuel Cell EV ini.

Mereka mulai memperkenalkan unitnya kurang lebih dua tahun silam tanpa ada pernyataan resmi kapan mengenai kapan mobil ini akan masuk ranah produksi. Sedangkan sampai saat ini unit konsep tersebut tersimpan di Hyundai Motor Studio, Seoul yang Otodriver kunjungi pada July 2023 silam.  

Motor1 melaporkan bahwa belum lama ini sebuah laporan terbaru dari kantor berita berbahasa Korea ETNews.com melaporkan bahwa Hyundai telah memberi lampu hijau pada produksi N Vision 74. Menurut artikel tersebut, Hyundai diduga akan membuat 100 unit, 70 untuk digunakan di jalan raya dan 30 lainnya untuk balap. Konon akan digunakan di ajang kompetisi terkenal yang diadakan di Amerika Utara dan Eropa.

Laporan tersebut juga menyatakan bahwa mobil tersebut akan menghasilkan tenaga 800 hp dari drivetrain e-motor ganda bertenaga hidrogen. Artinya sekitar 130 hp lebih banyak dari konsep aslinya, sedangkan produksi dilaporkan akan dimulai pada tahun 2026.

Ini bukan pertama kalinya rumor seperti ini muncul. Pada Mei lalu, Money Today situs berbahasa Korea lainnya mengabarkan bahwa Hyundai akan memproduksi N Vision 74.

Foto - Hyundai N Vision 74 Penuh Kontroversional, Dirumorkan Akan Diproduksi Terbatas 100 Unit Saja.
Hyundai N Vision 74 

Selain itu carbuzz.com memuat pernyataan pejabat Hyundai telah memberikan dukungan mereka terhadap produk tersebut, terutama Till Wartenberg, VP N Brand Management dan Motorsport Hyundai. Ia mengatakan pada bulan Februari bahwa dia "akan sangat senang" jika produk tersebut sampai ke pelanggan.

Sedangkan sampai detik ini Hyundai sama sekali belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai hal itu.  Bahkan sejak dua tahun lalu, saat mobil konsep ini pertama kali diluncurkan ke khalayak.

Mobil ini cukup seksi untuk diproduksi, namun mungkin Hyundai punya alasan khusus belum juga membeberkan secara resmi mobil konsep bergaya retro miliknya itu. (SS)

Foto - Hyundai N Vision 74 Penuh Kontroversional, Dirumorkan Akan Diproduksi Terbatas 100 Unit Saja.
Mobil performa tinggi bertenaga 800 hp
Foto - Hyundai N Vision 74 Penuh Kontroversional, Dirumorkan Akan Diproduksi Terbatas 100 Unit Saja.
Hyundai N Vision 74 Retro FCEV

#hyundai #n-vision-74-concept #fcev #rumors

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.