Chery Omoda 5 EV Resmi Diperkenalkan Di Indonesia

Chery Omoda 5 EV Resmi Diperkenalkan Di Indonesia

OTODRIVER - Chery resmi memperkenalkan Omoda 5 EV di Indonesia pada ajang GIIAS 2023

Chery Omoda 5 EV merupakan SUV kompak konversi dari versi mesin bensinnya, yakni Omoda 5.

 

Namun yang menarik, Omoda 5 EV yang dipamerkan di Indonesia telah memiliki format setir kanan dan tampaknya sudah siap untuk dipasarkan di Indonesia.

Chery Omoda 5 EV sendiri terlihat memiliki styling yang lebih kalem dibandingkan Omoda 5 bermesin bensin.

Hal ini terlihat dari bagian eksteriornya yang tidak memiliki aksen merah sama sekali. Aksen merah ini menjadi ciri khas dari Omoda 5 ICE.

Seperti terlihat di bagian depannya, Omoda 5 EV tidak lagi menggunakan grill radiator dan bagian Daytime Running Light LEDnya sedikit berubah desain. Sementara itu, bagian lampu utama tidak mengalami perubahan signifikan.

 

Sementara di bagian sampingnya, perubahan terlihat pada bagian pelek. Desainnya berupa bilah-bilah kipas yang semakin mencirikan bahwa Omoda 5 EV adalah mobil listrik sejati.
Sedangkan di bagian belakang, perubahan terasa minim hanya saja badge Chery di bagian belakang dihilangkan. Tidak hanya itu, sebagai mobil listrik, tentu saja Omoda 5 EV tidak memiliki pipa knalpot.

Masuk ke bagian interior, perubahannya terasa di bagian perpaduan warnanya. Seperti penggunaan warna dasbor beige, jok biru dan juga penggunaan material yang tetap Soft Touch di berbagai sisi.

Sementara itu, instrument cluster digital yang desainnya menyatu dengan headunit tetap dipertahankan dengan pengaturan AC yang dibuat terpisah dan dengan layar sentuh.

Mobil ini memiliki spesifikasi yang serupa dengan versi Cina.

Jarak tempuh terjauhnya mencapai 450 km dalam sekali pengisian daya serta pengisian daya cepat, 50 persen hanya membutuhkan waktu 30 menit saja.

Chery Omoda 5 EV ini masih dalam tahap perkenalan saja kendati demikian keran pemesanan sudah dibuka sejak hari ini, Kamis 10 Agustus. (AW).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com