Beranda Berita

Layanan Transjakarta Ciputat-Tosari Kembali Beroperasi

Berita
Penulis: Benny Averdi
Senin, 24 Januari 2022 14:00 WIB
Berita - Layanan Transjakarta Ciputat-Tosari Kembali Beroperasi
Bagikan ke:

Setelah sempat dihentikan beberapa waktu lalu, layanan dengan rute Ciputat-Tosari kembali dibuka pada tanggal 24 Janurari 2022.

Layanan ini beroperasi setiap hari kerja (Senin-Jumat) jam 05.00-10.00 dan 15.00-21.30 WIB.

Dikutip dari Kompas.com, Pelaksana Tugas Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Angelina Betris menjelaskan, rute ini sebelumnya dihentikan dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19.

"Seiring kembali pulihnya kegiatan masyarakat rute ini akan kembali dioperasikan. Hal ini berdasarkan evaluasi yang dilakukan dari kebutuhan dan permintaan pelanggan yang banyak diterima, baik melalui call center maupun media sosial resmi kami," kata Angelina, melalui keterangan tertulis, Minggu (23/1/2022).

#transjakarta #rute-baru

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.