Beranda Berita

First Drive: New Daihatsu Sirion 2022

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Minggu, 26 Juni 2022 15:40 WIB
Berita - First Drive: New Daihatsu Sirion 2022
Bagikan ke:

Daihatsu kembali melakukan penyegaran pada lini produknya. Kali ini hadir kelas city car dengan menghadirkan New Sirion. Dan OtoDriver berkesempatan untuk mencicipinya langsung pada 21-23 Juni 2022 silam. Tak tanggung-tanggung, kami berkesempatan untuk menjajalnya di Tomohon, Sulawesi Utara.

Walau menurut kami, Tomohon bukanlah tempat yang cukup pas untuk menjajal sebuah City car. Daerah pegunungan tersebut punya jalanan yang berbukit-bukit sehingga kurang pas untuk New Sirion yang semestinya dites pada areal perkotaan dengan permukaan jalan yang landai. Konsumsi bahan bakar yang ideal tidak akan kami dapatkan secara akurat dengan kondisi jalanan yang didominasi tanjakan dan turunan seperti itu.

Namun di sisi lain, kami bisa merasakan kehandalan transmisi barunya yang dibekali dengan sistem Dual CVT. Suatu hal yang baru pada segmen City car di Indonesia.

Rute Manado-Tomohon menjadi yang pertama kami rasakan. Di sini langsung terkuak bahwa posisi duduk pada bagian kemudinya terasa terlalu tinggi sehingga meninggalkan kesan kurang rileks saat berkendara. Pengaturan stir hanya tersedia dalam fungsi tilt-steering sepertinya tak terlalu banyak membantu terutama bagi penumpang dengan tinggi badan di atas 175 cm.

Lingkar kemudi mobil ini punya diameter yang relatif kecil, namun batang kemudinya terasa nyaman lantaran dibungkus balutan kulit sehingga cukup nyaman saat digenggam.

Mesin berkode 1NR-VE berkapasitas 1.3 liter dengan daya 93 hp/6.000 rpm dan torsi 119 Nm/4.200 yang diakurkan dengan transmisi D-CVT terasa cukup baik mendeliver daya bahkan hingga daerah-daerah dengan jalan yang cukup curam.

Kinerja transmisi pintar ini cukup baik dan 2 kehadiran fitur ‘B’ pada transmisi dengan pully ini cukup baik dalam menghambat laju mobil ini saat berada di turunan tajam.

Walau demikian, kinerja CVT ini terasa agak telat pada putaran mesin bawah. Namun tidak berarti menjadikannya mobil dengan performa buruk. Cukup dengan menekan pedal gas lebih dalam maka akan kekurangan tersebut akan bisa dianulir.

Ruang kabin depan tergolong bukan yang terbaik di kelasnya. Mobil ini punya ruang yang relatif lega pada bagian depan, namun di baris kedua terasa kurang lega dan sandaran punggungnya pun terasa kurang rileks untuk disandari.

Dari kabin mobil ini terasa kurang kedap, terutama untuk meredam gemuruh di rongga ban belakang. Namun uniknya gemuruh ban depan dapat direduksi dengan baik.

Pada dasarnya New Sirion ini merupakan mobil yang cukup fun to drive, suspensinya cenderung keras akan tetapi itu yang menghadirkan to peredaman yang presisi dan enak diajak manuver.

#sirion #first-drive

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.