SAIC-GM-Wuling akan menarik 1,44 juta mobil dengan merek Wuling dan Baojun di Cina. Seperti dikutip dari reuters.com (20/7), recall ini disebabkan karena masalah pada komponen mesin,
Belum ada keterangan resmi dari perusahaan terkait recall ini. Begitu juga dengan model apa saja yang akan ditarik dan komponen mesin apa yanhg mengalami kerusakan.
Foto: Baojun China
Sebelumnya, SAIC-GM pernah melakukan recall yang melibatkan 2,5 juta mobil. Hal ini disebabkan karena airbag Takata yang bermasalah.
Tidak hanya itu, perusahaan ini juga pernah menarik kembali hampir 1 juta mobil di tahun 2019 lantaran adanya indikasi kerusakan pada model Baojun keluaran tahun 2014 hingga 2016, yakni masalah pada tangki bahan bakar. Namun, sejauh ini pihak Wuling sendiri belum mengumumkan secara resmi campaign recall ini ke konsumen. Begitupun di Indonesia, hingga artikel ini disusun belum diketahui secara jelas apakah produk Wuling di tanah air juga terdampak atau tidak.