Beranda Berita

Wuling Almaz Hybrid Muncul Di Desember 2021?

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Sabtu, 3 Juli 2021 09:00 WIB
Berita - Wuling Almaz Hybrid Muncul Di Desember 2021?
Bagikan ke:

Jika melihat pada perkembangan dunia, maka elektrifikasi merupakan masa depan industri otomotif dunia. Cepat atau lambat era mobil dengan teknologi elektrifikasi akan semakin meluas di Indonesia.

Saat ini mobil dengan teknologi setrum di Indonesia baru digeluti oleh sebagian kecil brand di tanah air, sebut saja Toyota dan Hyundai. Namun ada kabar yang kami terima bahwa pabrikan asal Cina pun tengah mengintip pasar Indonesia. Informasi dari sumber terpercaya kami, menyebutkan bahwa Wuling akan meluncurkan produk elektrifikasinya pada akhir tahun 2021 ini.

“Wuling tengah mempersiapkan Almaz PHEV (Plug-In Hybrid Electric Vehicle). Model ini direncanakan akan dikenalkan ke pasar pada Desember ini,” sambungnya.

Sejauh ini belum ada informasi lebih detail mengenai apa dan bagaimana mobil ini akan hadir di Indonesia, termasuk kemungkinan untuk diproduksi di dalam negeri.

Almaz mulai masuk ke pasar tanah air sejak 2019 silam dan langsung memukau publik. Bahkan SUV ini pernah mengungguli penjualan Honda CR-V pada tahun itu juga.

Kembali ke Almaz PHEV, kita tunggu update selanjutnya.

#wuling-almaz #phev #hybrid

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.