Semua orang pasti setuju bahwa Toyota GR86 merupakan model yang diciptakan untuk kemudian dimodifikasi oleh pemiliknya.
Jadi tidak terlihat aneh jika ada yang berfikir bahwa semua aksesoris yang menempel pada mobil ini seperti pelek akhirnya dan digantikan dengan produk aftermarket yang lebih ekstrim.
Pelek alloy yang terpasang pada mobil akan sia-sia, karena akan berakhir di tempat sampah. Jadi sedikit dimaklumi apabila kemudian Toyota kemudian meluncurkan varian paling ‘lugu’ dari mobil ini.
Mereka menyebutnya sebagai RC dan hanya ada di pasar Jepang.
Seberapa lugukah mobil ini?
Seperti dilansir motor1, penampilan mobil ini nampak mencolok dengan tampilan pelek kaleng. Mungkin pabrik berfikir, pelek inilah yang pertama kali akan dienyahkan dan diganti dengan produk aftermarket saat mobil dipinang.
Secara tampilan umum, GR86 RC punya penampilan yang cukup membosankan dengan kover kaca spion berkelir hitam semi dof.
Pemandangan semakin ‘tandus’ ketika menyimak interior mobil, di sana tidak akan dijumpai audio ataupun perangkat navigasi. Pada bagian ini hanya dibiarkan polos tertutup dengan material plastik sebahan dengan dasbor. Selain itu tampilan serba hitam dan jok berbahan fabrik yang juga berkelir hitam menambah tampilan mobil ini semakin ‘receh’. Syukurlah mobil ini masih dibekali dengan AC dengan pengatur otomatis.
Walau demikian, sepertinya pihak Three Ovals tidak mengurangi jatah untuk mesin. Si Lugu ini mengunakan mesin boxer 2.4 liter yang sama dengan varian yang lebih tinggi.
Untuk harga, mobil ini dibanderol di 2.799.000 Yen atau $ 24.500 (Rp 348,6 juta). Bandingkan dengan varian satu level di atasnya dengan harga $ 27.700 ( Rp 394,1 juta)