Beranda Berita

Tinjau Transjakarta, Papua Siapkan Layanan Bus Ramah Disabilitas

Berita
Penulis: Ilham Pratama
Rabu, 10 Maret 2021 10:00 WIB
Berita - Tinjau Transjakarta, Papua Siapkan Layanan Bus Ramah Disabilitas
Bagikan ke:

Selain bus reguler, Transjakarta juga memiliki sederet layanan yang ramah disabilitas. Seperti bus lower deck atau layanan lainnya. Hal ini yang jadi perhatian Dinas Perhubungan Provinsi Papua.

Di mana pekan lalu Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua, Reky Douglas Ambrauw mengadakan studi banding ke kantor pusat Transjakarta.

Dalam kunjungannya, Reky Douglas Ambrauw tampak memperhatikan fasilitas dan armada bus Transjakarta yang ramah untuk disabilitas.

Dari laman Instagram Transjakarta disebutkan kunjungan itu didampingi oleh Direktur Operasional, Prasetia Budi dan Kepala Divisi Pelayanan, Gatot Indra.

Studi banding ini dilakukan untuk mempelajari fasilitas layanan bus serta layanan khusus penyandang disabilitas pada layanan Transjakarta.

Rencananya layanan itu juga akan diterapkan di Jayapura, Ibukota Provinsi Papua. Terutama sebagai bagian pembangunan infrastruktur di Papua pada penghujung Otonomi Khusus di mana dalam UU Nomor 21 tahun 2001 disebutkan akan berakhir di 2021.

#transjakarta #bus-papua #dinas-perhubungan-papua

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.