Sosok Adik Hyundai Kona, Bayon Tampil Dalam Teaser Menggoda.

Bayon adik Kona yang tampil berani
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Selasa, 26 Januari 2021 14:00 WIB
Berita - Sosok Adik Hyundai Kona, Bayon Tampil Dalam Teaser Menggoda.
Bagikan ke:

Crossover merupakan idola baru dalam kancan persaingan otomotif dunia. Terlalu mengherankan jika produsen mobil dunia berlomba untuk hadirkan pilihan lebih banyak di segmen ini.

Salah satu yang berhasil mengundang perhatian adalah kemunculan Hyundai Crossover berukuran kompak yang dilabeli sebagai Bayon. Menurut autoexpress.co.uk, mobil ini akan ditempatkan sebagai adik Kona dan diperuntukkan bagi pasar Eropa.

Beberapa teaser yang hadir memberikan kode keras pada desain eksterior yang bakal diusungnya. Pada bagian facia nampak desain modern Hyundai dengan ‘alis’ DRL meruncing di atas lampu utama yang mengasup teknologi LED.

Foto - Sosok Adik Hyundai Kona, Bayon Tampil Dalam Teaser Menggoda.

Ramuan desain facia ini nampak serasi dengan grill yang melebar di bagian bawahnya, hingga menimbulkan kesan agresif.

Sedangkan pada bagian buritan, nampak desain lampu dengan lampu yang meruncing tajam ke bagian dalam. Desain yang cukup segar sekaligus berani.

Mengenai spesifikasinya, Hyundai belum terlalu menggumbarnya. Namun beberapa menyebutkan bahwa mobil ini hanya akan tersedia dalam versi penggerak depan dengan mesin yang digunakan pada i20 Hatchback.

Jika mengacu pada spesifikasi i20 yang sudah beredar di Eropa, bisa jadi mobil ini akan menggunakan mesin bensin 3 silinder 998 cc turbo. Mobil ini sudah dijejali dengan teknologi hybrid 48 Volt. Hyundai menyediakan dua pilihan transmisi yakni  6 speed Manual + eClutch (iMT) dan 7 speed DCT .

Nama Bayon sendiri diambil dari nama kota Bayonne di barat daya Prancis. Kabarnya, Bayon akan masuk pasar pada paruh pertama tahun ini.

Foto - Sosok Adik Hyundai Kona, Bayon Tampil Dalam Teaser Menggoda.

#hyundai #bayon #crossover

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.