Setelah kehadiran Honda CR-V facelift di Indonesia, penampakan CR-V generai terbaru justru mulai beredar di dunia maya. Sebelumnya, Medium SUV ini mulai terkuak saat tengah melakukan pengetesan menggunakan jubah kamuflase.
Kini, salah satu penggiat digital otomotif Kdesign AG melakukan rendering dari CR-V 2023 ini. Tampak bagian depan CR-V generasi terbaru ini menggunakan desain lampu yang tidak asing. Ya, mobil ini menggunakan lampu utama dari Civic.
Foto: KDesign AG
Sementara desain grillnya terinspirasi dari HR-V facelift dipadukan dengan bentuk bemper yang agresif. Beralih ke bagian sisi, tampak tidak ada yang berubah dibandingkan versi terkini kecuali penggunaan pelek.
Bagian belakangnya, CR-V next-gen ini hadir begitu modern. Penggunaan lampu yang menyambung dari sisi kiri hingga ke kanan membuat CR-V tampil minimalis nan modern.
Tetapi jika merujuk pada unggahan spy shot yang telah beredar, tampak gambar render ini tidak begitu relevan. Seperti bagian depannya, terbukti secara jelas CR-V ini menggunakan lampu utama yang sipit serta grillnya yang berdimensi besar. Jika dilihat secara seksama, tampak desain CR-V mirip dengan HR-V generasi terbaru.