Beranda Berita

Relaksasi Pajak Bikin Penjualan Daihatsu Terlaris Kedua di Indonesia, Model Apa Saja Yang Berkontribusi?

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Sabtu, 21 Agustus 2021 11:00 WIB
Berita - Relaksasi Pajak Bikin Penjualan Daihatsu Terlaris Kedua di Indonesia, Model Apa Saja Yang Berkontribusi?
Bagikan ke:

Pmerintah telah memperpanjang relaksasi diskon pajak (PPnBM) 100% hingga Agustus 2021 ini. Tujuannya untuk menstimulus pasar otomotif nasional di tengah kondisi pandemi yang masih berlangsung.

Selama periode relaksasi PPnBM 100%, pasar ritel otomotif nasional pada Juli 2021 sebelum penerapan diskon pajak (Januari – Februari 2021) sekitar 51 ribu unit per-bulan, naik 39% menjadi sekitar 70 ribu unit per-bulannya setelah implementasi diskon pajak (Maret – Juli 2021).

Dampak positif juga dirasakan Daihatsu dengan tetap mempertahankan peringkat 2 penjualan otomotif nasional selama periode diskon pajak ini.

Rata-rata penjualan ritel Daihatsu sebelum penerapan diskon pajak (Januari – Februari 2021) sekitar 9 ribu unit per-bulan, naik 33% menjadi sekitar 12 ribu per-bulannya (Maret – Juli 2021).

Foto - Relaksasi Pajak Bikin Penjualan Daihatsu Terlaris Kedua di Indonesia, Model Apa Saja Yang Berkontribusi?

Terdapat 5 model Daihatsu yang mendapat diskon pajak ini, yaitu Xenia, Terios, Luxio, Gran Max Mini Bus, dan Rocky. Setelah relaksasi pajak,  Maret Hingga Juli 2021, penjualan ritel ke-5 model ini mengalami kenaikan total rata-rata sebesar 52% per-bulannya.

Dampak positif lainnya juga dirasakan pada model non-relaksasi Daihatsu dengan kenaikan penjualan ritel total rata-rata sebesar 22% per-bulannya pasca implementasi diskon pajak.

“Daihatsu bersyukur, penjualan Daihatsu tumbuh sejalan dengan kenaikan pasar dengan market share 17%. Semoga tren positif ini, dengan dukungan pemerintah dapat terus berlangsung dan mencapai hasil yang lebih baik dari tahun sebelumnya,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

#daihatsu #ppnbm

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.