Rayakan Ultah Ke-45, Volkswagen Lansir Golf GTI Edisi Spesial

Rayakan Ultah Ke-45, Volkswagen Lansir Golf GTI Edisi Spesial

Untuk memperingati hari ulang tahun ke-45, Volkswagen secara resmi merilis edisi special, yakni Golf GTI dengan label edisi khusus yang dibuat sebagai penanda.

Secara keseluruhan Golf GTI memang merupakan mobil sport terlaris dengan produksi sebanyak 2,3 juta unit di seluruh dunia.

Seperti yang tertulis dalam siaran pers, Volkswagen Golf GTI Club Sport menjadi penanda babak baru VW untuk dunia sportscar. Model yang tampil baru ini hadir dengan nuansa yang sangat sporty di mana untuk sektor depan sudah dibekali dengan aksen baru berupa revisi pada lampu depan, bumper serta ada striping merah di beberapa sektor. Penggunaan pelek pun disesuaikan untuk menguatkan aura sporty.

Sebagai mobil yang didesain khusus, Volkswagen Golf GTI edisi spesial ini juga dibekali dengan nuansa hitam. Kehadiran aksen ini sebagai pembeda dari model lainnya.

Selain ubahan pada eksterior, pada model ini Volkswagen juga sudah membekalinya dengan sentuhan performa yang begitu kuat. Jika biasanya model ini hanya bisa meraih kecepatan maksimum 248 km/jam, pada edisi spesial ini performanya menjadi lebih buas lagi.

Untuk jantung pacunya, Volkswagen dibekali mesin empat silinder 2.000 cc turbocharger yang mampu menghasilkan tenaga sebsar 292 ps dengan torsi sebesar 400 Nm.

Meski demikian, model ini hanya tersedia untuk Benua Biru, dan belum dipasarkan di Amerika Serikat.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com