Dalam masa pandemic seperti sekarang ini, kita tetap harus meningkatkan kewaspadaan dan juga menjaga Kesehatan.
Nah, dalam hal ini meskipun pemerintah telah mengeluarkan larangan mudik 2021, namun PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) tetap mengadakan program perayaan Hari Raya Idul Fitri bertajuk “Hyundai Happy Healthy Eid” yang berlangsung dari 5-16 Mei 2021.
Hyundai menginisiasi program layanan yang terdiri dari Layanan Perawatan Sterilisasi (Sterilization Care Service), test antigen gratis, dan program Hyundai Tetap Buka saat Hari Raya Idul Fitri.
SungJong Ha, President Director HMID, mengatakan, “Kami mengerti bahwa di momen perayaan Idul Fitri seperti saat ini, sangatlah penting untuk menjaga mobil agar tetap bersih dan steril untuk membantu mencegah penyebaran COVID-19. Hyundai selalu berusaha melakukan inovasi program layanan yang berfokus pada pelanggan. Oleh karena itu, sejalan dengan menyambut dan merayakan hari raya Idul Fitri, Hyundai pun mengadakan program ini sehingga pelanggan tetap bisa melakukan perawatan mobilnya sepanjang momen libur lebaran.”
Melalui layanan Sterilization Care Service, Hyundai menjamin kebersihan dan sterilisasi kendaraan konsumen. Program desinfeksi kendaraan ini dapat dengan mudah diperoleh pelanggan yang melakukan proses servis di seluruh bengkel resmi Hyundai mulai periode 5-16 May 2021.
Selain itu, pelanggan yang melakukan servis mulai tanggal 1 Maret-16 Mei 2021 di seluruh bengkel resmi Hyundai dapat melakukan tes antigen secara gratis (jumlah slot tes terbatas). Untuk menikmati layanan ini, pelanggan terlebih dahulu harus melakukan reservasi melalui website (www.hyundai.com/id/id).
Adapun lokasi antigen tersebar tiga kota yaitu: Jakarta, yang dapat dilakukan di Hyundai Simprug, Hyundai Kalimalang, Hyundai Pancoran dan Hyundai Kebon Jeruk; di Bandung, dapat dilakukan di Hyundai Soekarno Hatta; serta di Surabaya, tepatnya di dealer Hyundai Wiyung.