Honda Jepang baru saja merilis SUV terbaru mereka yakni Vezel 2021. Di Indonesia Vezel lebih dikenal dengan julukan HR-V. Sehingga ada kemungkinan jadi penerus HR-Vdi tanah air.
Dilansir car.watch.impress Jepang sendiri, Vezel 2021 mendapat perubahan signifikan mulai dari desain eksterior hingga interiornya. Sehingga bisa disebut jika ini merupakan generasi anyar dari mobil yang diplot sebagai adik dari CR-V tersebut.
Dari luar, karakter serba tajam dan sporty khas Honda berubah total. Kesan elegan dan futuristik justru jadi gantinya berkat penggunaan grille besar dan headlamp seperti sayap yang justru mengingatkan kita akan desain Kodo dari Mazda. Bagian buritannya mengandalkan stoplamp LED dengan garis horizontal.
Car.Watch
Di bagian interior, centre cluster terlihat menyolok dengan penggunaan layar sentuh besar. Serta setir dengan tombol multifungsi untuk bermacam kontrol.
Menariknya lagi, Vezel 2021 ditawarkan dalam tiga versi hybrid berteknologi e:HEV dan satu mesin bensin konvensional.
Ketiga versi hybrid tersebut adalah e:HEV X, e:HEV Z dan e:HEV Play. Ketiganya memiliki perbedaan di kelengkapannya saja. Sedangkan penggeraknya sama-sama mengombinasikan mesin bensin 1.500 cc dan dua buah motor listrik. Sedangkan Vezel bensin juga memakai mesin 1.500 cc yang sama dengan Jazz/Fit di sana.